Jadi Pahlawan, Mikel Arteta Akui Gabriel Martinelli Ngemis Main Lawan Manchester City

Tio Prasetyon Utomo

October 09, 2023 · 1 min read

Jadi Pahlawan, Mikel Arteta Akui Gabriel Martinelli Ngemis Main Lawan Manchester City
Football | October 09, 2023
Jadi Pahlawan, Mikel Arteta Akui Gabriel Martinelli Ngemis Main Lawan Manchester City

Foto: Twitter/Arsenal

MSPORTS – Gabriel
Martinelli menjadi pahlawan Arsenal saat mengalahkan Manchester City dengan
skor 1-0 pada Minggu (8/10) malam WIB.

Pemain sayap
asal Brasil tersebut mencetak gol tunggal pada menit 87. Padahal, penggawa
berusia 22 tahun itu baru masuk pada awal babak kedua menggantikan Leandro Trossard.

Menariknya,
sang pelatih, Mikel Arteta, mengakui bahwa sebetulnya dirinya tidak berencana
memainkan anak asuhnya tersebut. Pasalnya, Martinelli baru saja kembali dari
cedera.

Ia mengalami
cedera dalam laga melawan Everton pada 17 September yang membuatnya harus
melewatkan lima pertandingan.

Arteta kemudian mengungkapkan bahwa anak asuhnya tersebut mengemis untuk dimainkan di
laga melawan The Cityzens.

Pelatih asal
Spanyol tersebut sebetulnya ragu karena menilai kesempatan semalam terlalu
cepat bagi proses rehabilitasinya.

Namun,
karena kegigihan sang pemain, Arteta pun akhirnya mengamininya.

“Dia telah
mengatakannya selama berminggu-minggu bahwa ‘Saya akan bisa bermain untuk
melawan City’. Kami mengatakan bahwa ‘Gabi, itu akan terlalu cepat untuk kamu’,”
ungkap Arteta soal percakapannya dengan Martinelli.

“Kemarin, dia
mengatakan, ‘Bos, saya sudah bilang, saya siap untuk pertandingan ini’. Itu
kemudian terjadi setelah 30 menit karena Leo (Trossard) merasakan sesuatu di
hamstring-nya,” lanjut Arteta.

“Jadi,
ketika saya berbalik badan, dia sudah siap, mengenakan bajunya, dan mengatakan,
‘Bos, saya siap untuk bermain’,” tambah Arteta.

“Dia
memiliki suka cita seorang anak-anak, mentalitasnya luar biasa untuk pemain
seusianya. Merupakan sebuah kebahagiaan memilikinya karena hari ini dia
mengubah pertandingan dan sangat membantu kami untuk menang,” pungkas Arteta.