Jadon Sancho Selangkah Lagi Kembali ke Borussia Dortmund

Tio Prasetyon Utomo

January 06, 2024 ยท 1 min read

Jadon Sancho Selangkah Lagi Kembali ke Borussia Dortmund
Football | January 06, 2024
Peminjaman Jadon Sancho tanpa adanya opsi pembelian di akhir peminjaman nanti.

Manchester United sedang mencoba menyelesaikan persyaratan peminjaman Jadon Sancho untuk kembali ke Borussia Dortmund. Dilansir dari BBC Sport, kesepakatan peminjaman Jadon Sancho ke Borussia Dortmund telah tercapai.

Namun, pembicaraan masih terjalin terkait dengan pembayaran gaji untuk Jadon Sancho. Seperti diketahui kalau Jadon Sancho mendapatkan gaji yang besar di Manchester United dan itu yang sedang dibicarakan agar Borussia Dortmund tidak perlu membayar dengan jumlah yang sama.

Selain itu, dikatakan kalau peminjaman tersebut tanpa adanya opsi pembelian di akhir peminjaman nanti. Itu artinya Jadon Sancho akan kembali ke Manchester United setelah masa peminjamannya berakhir.

Pemain sayap berusia 23 tahun itu pindah dari Borussia Dortmund ke Manchester United pada Juli 2021. Harga perpindahannya pun cukup besar, yakni £73 juta.

Harga yang dibayarkan Manchester United tampaknya tidak sebanding dengan performa Jadon Sancho. Pemain timnas Inggris itu masih minim kontribusi.

Ditambah lagi perseteruannya dengan Erik Ten Hag membuat sang pemain terusir dari tempatnya. Terhitung Jadon Sancho sudah tidak bermain sejak 26 Agustus.

Hubungan antara Sancho dan Ten Hag memburuk setelah ia dikeluarkan dari skuad saat kekalahan di Arsenal pada bulan September. Pelatih asal Belanda itu menyatakan kalau Jadon Sancho tampil kurang baik di sesi latihan.

Sancho keberatan dengan pernyataan dari Erik Ten Hag dengan menyebutkan bahwa dia sudah berlatih dengan semestinya. Ia juga mengatakan kalau dirinya dijadikan ‘kambing hitam’ oleh Erik Ten Hag.

Selepas mengeluarkan pernyataan tersebut, Jadon Sancho dituntut untuk meminta maaf yang tidak dilakukannya hingga saat ini. Hal itu lah yang pada akhirnya membuat sang pemain menepi lama dari Manchester United.

Sejak bergabung dengan United, Sancho kesulitan untuk tampil konsisten – dia telah mencetak sembilan gol liga dan hanya memberikan enam assist dalam 58 penampilannya.