Jadwal Wakil Indonesia di Hari Kedua Kejuaraan Dunia BWF 2023

Tio Prasetyon Utomo

August 21, 2023 · 1 min read

Jadwal Wakil Indonesia di Hari Kedua Kejuaraan Dunia BWF 2023
Other Sports | August 21, 2023
Jadwal Wakil Indonesia di Hari Kedua Kejuaraan Dunia BWF 2023

Foto: Twitter/INABadminton

MSPORTS – Empat wakil Indonesia akan bertanding
pada hari kedua Kejuaraan Dunia BWF 2023, Selasa (22/8/2023), di Roya Arena,
Denmark.

Pertama, Rinov Rivaldy akan memainkan
pertandingan babak 64 besar dengan melawan ganda campuran asal Jepang, Hiroki
Midorikawa/Natsu Saito.

Kemudian, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle
Widjaja akan berhadapan dengan pasangan unggulan nomor sembilan asal Belanda,
Robin Tabeling/Selena Piek.

Namun, berbeda dengan Rinov/Pitha, Dejan/Gloria
akan memainkan babak 32 besar. Pasalnya, pada Senin, mereka sudah melakoni
babak 64 besar dan menang atas Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo.

Begitu pun dengan Chico Aura Dwi Wardoyo. Ia
akan bertemu dengan tunggal putra nomor sembilan asal India, Prannoy Haseena
Sunil Kumar.

Pada babak 64 besar, Chico menang mudah atas
wakil asal Australia, Nathan Tang.

Terakhir, Putri Kusuma Wardani akan menjalani ujian
besar dengan melawan tunggal putri unggulan nomor lima asal Tiongkok, He Bing
Jiao.

Pada babak 64 besar, Putri sukses menyingkirkan
tunggal putri Ukraina, Polina Buhrova.