Categories: BWFOther Sports

Japan Open 2022: Seluruh Wakil Indonesia Habis di Perempat Final

MSPORTS – Indonesia tidak lagi memiliki wakil di Japan Open
2022. Lima wakil yang tersisa seluruhnya mengalami kekalahan di babak perempat
final, Jumat (2/9/2022).

Pertama, Gregoria Mariska Tunjung tidak berdaya saat
menghadapi unggulan nomor empat asal China, Chen Yu Fei. Greogria kalah dengan
17-21 dan 6-21.

Kedua, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan yang merupakan unggulan
nomor satu di sektor ganda putri dan juga berasal dari China masih terlalu
tangguh bagi Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Sempat menang pada set pertama dengan 26-24, Apri/Fadia
menyerah di dua set berikutnya dengan 16-21 dan 14-21.

Ketiga, satu ganda putri lain, Febriana Dwipuji
Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, terhenti oleh pasangan asal Korea Selatan, Jeong
Na Eun/Kim Hye Jeong, dengan 21-19, 10-21, dan 16-21.

Keempat, ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto juga
menyerah dari wakil China, Liang Wei Keng/Wang Chang, dengan 18-21, 21-19, dan
16-21.

Terakhir, ada Chico Aura Dwi Wardoyo yang kalah dari tunggal
putra tuan rumah, Kenta Nishimoto, dengan 21-14, 17-21, dan 18-21.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Share
Published by
Tio Prasetyon Utomo

Recent Posts

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 Perebutkan Total Hadiah Rp153 Juta

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 menjadi ajang paling prestisius bagi para pebiliar pemula.…

2 jam ago

Hasil Crystal Palace Musim Lalu Buat Orang Berekspektasi Tinggi

Manajer Crystal Palace Oliver Glasner mengatakan penampilan apik mereka di akhir musim lalu membuat banyak…

2 jam ago

Resmi! Graham Arnold Mengundurkan Diri dari Timnas Australia

Pelatih Australia Graham Arnold telah resmi mengundurkan diri dari jabatannya per 20 September 2024. Hal…

3 jam ago

Bagas Adi Optimistis Bali United Kalahkan Malut United

Bek Bali United, Bagas Adi Nugroho dipastikan akan mengisi lini belakang di laga pekan keenam…

3 jam ago

Nova Arianto Senang Timnas Indonesia U-17 Dapat Pelajaran Berharga

Pelatih Timnas Indonesia U-17 Nova Arianto mengaku puas dengan kinerja para pemain dalam uji tanding…

3 jam ago

Indra Sjafri Panggil 30 Pemain untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

Pelatih kepala Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri umumkan 30 pemain untuk persiapan menuju babak kualifikasi…

3 jam ago