Japan Open 2023: Lima Wakil Indonesia Melenggang ke Perempat Final

Tio Prasetyon Utomo

July 27, 2023 · 9 min read

Japan Open 2023: Lima Wakil Indonesia Melenggang ke Perempat Final
Other Sports | July 27, 2023
Japan Open 2023: Lima Wakil Indonesia Melenggang ke Perempat Final

MSPORTS – Wakil Indonesia berhasil meloloskan lima wakilnya ke babak perempat final Japan Open 2023 pada Kamis (27/7).

Babak 16 besar turnamen level Super 750 ini berlangsung di Yoyogi National Gymnasium, Tokyo, dengan Indonesia yang menempatkan delapan wakilnya.

Pada nomor tunggal putra, unggulan kelima Jonatan Christie sukses mengalahkan wakil China Weng Hong Yang dalam dua gim langsung dengan skor 15-21 14-21.

Sementara langkah Chico Aura Dwi Wardoyo harus terhenti usia kalah melawan unggulan pertama Denmark Viktor Axelsen dengan skor 21-19 21-10.

Satu-satunya wakil tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung yang juga unggulan ketujuh, sukses menjungkalkan wakil Taiwan Sung Shuo Yun 21-16 21-10.

Dari tiga wakil di nomor ganda putra, Indonesia berhasil meloloskan dua wakilnya di babak perempat final.

Hanya Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana yang gagal melaju ke fase selanjutnya usai kalah 12-21 10-21 dari wakil Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Sementara Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berhasil menang dalam partai sengit tiga gim 12-21 21-10 21-19 melawan wakil Korea Selatan Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae.

Sementara itu, unggulan pertama Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto lolos dengan walkover setelah wakil Denmark Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen mengundurkan diri.

Indonesia dipastikan mengirimkan satu wakil di semifinal pada nomor ganda putra dengan Ahsan/Hendra dan Fajar/Rian yang akan adu kuat di partai delapan besar.

Wakil ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi sukses lolos ke babak selanjutnya usai mengalahkan Lee Chia Hsin/Teng Chun Hsun asal Taiwan dua gim langsung 18-21 18-21.

Indonesia tanpa wakil di nomor ganda campuran setelah Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja kalah dari unggulan kedua asal Thailand Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai dalam partai sengit yang berakhir 16-21 23-21 12-21.

Berikut hasil lengkap wakil Indonesia di babak 16 besar Japan Open 2023, Kamis (27/7):

MS

Viktor Axelsen (1/Denmark) vs Chico Aura Dwi Wardoyo (Indonesia): 21-19 21-10

Weng Hong Yang (China) vs Jonatan Christie (5/Indonesia): 15-21 14-21

WS

Gregoria Mariska Tunjung (7/Indonesia) vs Sung Shuo Yun (Taiwan): 21-16 21-10

MD

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (7/Indonesia) vs Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (Korea Selatan): 12-21 21-10 21-19

Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (Indonesia) vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (4/Malaysia): 12-21 10-21

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (1/Indonesia) vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark): Walkover

WD

Lee Chia Hsin/Teng Chun Hsun (Taiwan) vs Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi (Indonesia): 18-21 18-21

XD

Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia) vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (2/Thailand): 16-21 23-21 12-21