Widodo Cahyono Putro berhasil mengukir debut manis bersama Arema FC pada pekan ke-25 Liga 1 2023/24. Arema FC menang 2-3 saat melawan RANS Nusantara.
Namun kemenangan atas RANS Nusantara tak membuatnya bisa tenang secara penuh. Karena laga selanjutnya akan menghadapi tim kuat, Persija Jakarta.
Apalagi sorotan tajam diarahkan pada penampilan lini pertahanan Arema FC yang masih dianggap rapuh.
Pada laga sebelumnya barisan lini pertahanan Arema FC yang dikomandoi Bagas Adi Nugroho terlihat keteteran mengantisipasi gelombang serangan pemain RANS di babak kedua. Yakni saat lawan main lebih agresif setelah tertinggal dari Arema FC.
Widodo C Putro pun tak menampik bahwa penampilan lini belakang Arema FC masih jauh dari kata sempurna. Di jeda waktu menuju laga selanjutnya dia mencoba memperbaiki kelemahan timnya.
Terlebih lagi lawan yang dihadapinya bukan lawan yang mudah. Arema FC akan menghadapi Persija Jakarta di pekan ke-26 Liga 1 2023/24.
“Tentunya sepak bola ini dinamis selama 90 menit kondisi pemain mungkin bisa tidak stabil. Kemudian lawan juga mungkin sudah baca pergerakan tapi overall karena saya baru pertama menangani Arema FC, saya ingin pemain terus berkembang dalam segi intensitas stamina,” tuturnya.
Memiliki waktu yang cukup singkat untuk memperbaiki performa Arema FC, dia menyadari tak mudah terutama dalam menjaga konsistensi performa.
Apalagi dia datang di saat kompetisi musim tinggal menyisakan beberapa laga dan tidak ada waktu lagi untuk melihat kondisi tim secara keseluruhan.
Dia pun hanya bisa fokus memberikan yang terbaik disetiap laga. Karena saat ini tak ada pilihan lain selain merebut tiga poin agar segera meninggalkan zona degradasi.
“Mungkin yang selama ini intensitas stamina kurang dan saat melihat permainan cepat, pemain kami harusnya bisa mengatur ritme,” ucap Widodo C Putro.
“Tapi kita baru pertama berlatih bersama tentu ke depannya pemain bisa mengerti apa yang harus dilakukan ketika permainan tinggi. Saya berharap pemain fokus lagi ke pertandingan selanjutnya,” sambungnya.
Jay Idzes belum sempat membela timnas Indonesia dalam pertemuan terakhir kontra Jepang di Piala Asia…
Pelatih Shin Tae-yong semringah usai laga kelima Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026…
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengakui bahwa laga lanjutan Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…
Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, menyadari bahwa skuad timnas Indonesia semakin mewah usai pertemuan terakhir di…
Duel yang mempertemukan Jepang kontra timnas Indonesia pada lanjutan Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, pastikan kesiapan dari rumput dan teknologi Video Assistant Referee (VAR)…