Jelang Lawan Real Madrid, Pep Guardiola: Butuh Dua Laga Luar Biasa Untuk Capai Babak Final

MGOALINDO – Pemuncak klasemen Liga Inggris, Manchester City, dan pemuncak klasemen La Liga, Real Madrid, akan bertemu dalam laga semi final Liga Champions yang akan diadakan pada Rabu (27/4) dini hari WIB di Etihad Stadium. 

City akan mencoba peruntungan mereka kembali ke laga final setelah mereka kalah 1-0 dari Chelsea di laga final Liga Champions musim lalu. 

Sedangkan Real Madrid merupakan klub dengan gelar Liga Champions terbanyak dengan 13 gelar. 

Namun pelatih City, Pep Guardiola, mengatakan hal tersebut tidak perlu dijelaskan seberapa bagusnya Madrid. 

“Jika kita membandingkan dengan sejarah mereka, kami tidak memiliki kesempatan. Sejarahnya ada di sana, kami tidak bisa mengubahnya, tapi ini 11 lawan 11 dengan bola yang bergerak,” kata Guardiola. 

“Kami akan mencoba menjadi diri kami sendiri. Kami perlu bermain dua pertandingan yang luar biasa untuk mencapai laga final.”

Pada laga semi final nanti City tidak akan diperkuat dua pemain bertahan mereka, Kyle Walker dan John Stones, karena cedera. 

Ini kali ketiga dalam tujuh musim City mencapai babak semi final. Sedangkan Madrid mencapai babak semi final 10 kali dalam 12 tahun terakhir. Madrid terakhir menjuarai kompetisi klub terbesar di Eropa ini pada 2018 dengan mengalahkan Liverpool dengan skor 3-1. 

“Sebuah kehormatan berada di sini di semi final melawan Real Madrid,” tambah Guardiola. 

“Mereka sudah sering berada di sini, sedangkan kami berada di sini beberapa tahun terakhir.”

City yang mencapai babak semi final setelah mengalahkan Atletico Madrid dengan skor agregat 1-0 di perempat final, kini berada di puncak klasemen satu angka di atas Liverpool. Sedangkan Madrid berada di puncak dengan 15 angka di atas Barcelona dan hanya membutuhkan satu angka untuk menjadi jawara La Liga. 

Laga leg kedua semi final akan diadakan pada 5 Mei mendatang di Santiago Bernabeu. Sedangkan laga final akan diadakan di Paris pada 28 Mei.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Hasil Liga Primer: Hancur Lebur, Manchester City Dibantai Tottenham 0-4!

Manchester City menjamu Tottenham pada laga pekan ke-12 Premier League 2024/2025 di Stadion Etihad, Minggu (24/11) dini hari WIB. Man…

31 menit ago

Hasil Serie A: Duel AC Milan VS Juventus Berakhir Imbang Tanpa Gol

AC Milan gagal memanfaatkan status tuan rumah, saat bermain imbang 0-0 melawan Juventus, pada pekan ke-13 Serie A 2024/25,…

1 jam ago

Hasil Liga Inggris: Sikat Nottingham 3-0, Arsenal Kembali ke Tren Kemenangan

Arsenal akhirnya kembali ke tren positif, setelah sukses membungkam Nottingham Forest dengan skor apik 3-0, pada pekan…

4 jam ago

Hasil Serie A: Lumat Verona 0-5, Inter Milan Rebut Singgasana Klasemen

Inter Milan tampil gagah perkasa, saat meraih kemenangan meyakinkan 5-0 atas Hellas Verona, pada pertandingan…

4 jam ago

Hasil Liga Inggris: Chelsea Menang Tipis di Markas Leicester City

Chelsea berhasil membawa pulang poin penuh, usai menang dengan skor minimalis, 2-1 atas Leicester City,…

5 jam ago

Hasil Liga 1: Gol Tunggal Egy Maulana Bawa Dewa United Bungkam Bali United

Dewa United berhasil mengamankan tiga angka penting, setelah Bali United dengan skor tipis 1-0, dalam…

7 jam ago