Categories: FootballWorld Cup

Jepang Lolos ke Babak 16 Besar Piala Dunia Usai Menang 2-0 atas Kosta Rika

MSPORTS – Tim nasional Jepang lolos dari babak Grup C Piala Dunia Wanita 2023 usai menang 2-0 atas Kosta Rika pada Rabu (26/7) siang WIB.

Bermain di Forsyth Barr Stadium, Selandia Baru, Jepang meneruskan performa impresifnya di turnamen kali ini.

Setelah menang besar 5-0 atas Zambia di partai perdana, tim berjuluk Nadeshiko ini juga bisa saja menang telak atas Kosta Rika.

Namun dua gol dalam dua menit yang dicetak Hikaru Naomoto (25′) dan Aoba Fujino (27′) cukup bagi Jepang untuk menambah jarak di puncak grup.

Dominasi Jepang sudah terlihat sejak awal pertandingan dengan peluang dari Fujino masih melebar. Ia gagal melihat Risa Shimizu yang berada dalam posisi lebih menguntungkan untuk mencetak gol.

Naomoto membuka keunggulan setelah menerima umpan dari Mina Tanaka. Ia kemudian menggiring bola di sisi kiri, sebelum melepaskan tembakan mendatar yang gagal dihalau Daniela Solera.

Dua menit kemudian, Fujino yang masih berusia 19 tahun ini menebus kesalahannya tersebut dengan gol spektakuler. Ia menunjukkan aksi olah bola di sisi kanan melewati penjagaan lawan dan melepaskan tembakan dari sudut sempit di tiang dekat.

Jepang yang tampil apik dengan permainan menyerang dan operan-operan cepat, harus lebih tajam karena gagal mencetak gol di sisa pertandingan meski melepaskan 24 tembakan sepanjang laga.

Dengan kemenangan ini, Jepang yang menjadi juara dunia pada 2011 dan juara kedua pada 2015 ini lolos ke babak 16 besar, setelah  Spanyol bisamenang 5-0 atas Zambia di partai selanjutnya.

Pada partai terakhir babak grup, Jepang akan menghadapi lawan berat Spanyol pada Senin (31/7). Sementara Kosta Rika akan menghadapi Zambia di hari yang sama.

Standings provided by Sofascore
Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Lionel Messi Terkesan Dengan Kebangkitan Barcelona Di Bawah Asuhan Hansi Flick

Awal kehidupan Hansi Flick di Barcelona tidak pernah kekurangan pujian dalam beberapa bulan pertama kariernya,…

21 jam ago

Kalah Di Tangan Timnas Indonesia, Pelatih Arab Saudi Herve Renard Dituntut Mundur

Kekalahan mengejutkan yang dialami Arab Saudi dari Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 telah…

21 jam ago

Hasil Liga 1: Gol Tunggal Kelly Sroyer Pastikan Kemenangan PSBS Biak Atas PSS Sleman

PSBS Biak sukses meraih kemenangan ketika bertandang ke markas PSS Sleman pada pekan ke-11 Liga…

24 jam ago

Hasil Liga 1: Comeback Atas Persija Jakarta, Persebaya Surabaya Kokoh Di Puncak Klasemen

Persebaya Surabaya mengamankan kemenangan ketika menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-11 Liga 1 2024/25, Jumat…

24 jam ago

Ruben Amorim Syok Berat Lihat Latihan Manchester United: Pemain Santai, Intensitas Minim!

Manchester baru saja kedatangan nakhoda anyar, Ruben Amorim. Namun, euforia kedatangan pelatih asal Portugal ini…

1 hari ago

Jadwal Timnas Indonesia Di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025

Timnas Basket Indonesia tengah berlaga di ajang Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025. Babak ini digelar…

1 hari ago