Categories: FootballFootball News

Joan Laporta: Frenkie De Jong Maunya Apa?

MSPORTS – Presiden
Barcelona, Joan Laporta, mengaku siap untuk mendengarkan keinginan salah satu
pemainnya, Frenkie De Jong.

Seperti
diketahui, sang pemain tengah diincar oleh Manchester United. Namun, dirinya
disebut enggan untuk bergabung dengan Setan Merah.

Di sisi
lain, seperti diakui oleh Laporta sendiri, Barcelona memang mendapat tawaran
dari MU dan juga klub lain. Namun, untuk sementara, mereka masih menolaknya
karena kondisi di atas.

“Dia adalah
pemain kami dan kami sangat menyukainya. Kami mendapatkan banyak tawaran untuk
Frenkie tetapi tidak menerimanya untuk saat ini,” ungkap Laporta kepada ESPN.

“Kami ingin
berbicara dengannya dan mencari tahu apa sebenarnya yang dia inginkan. Kami
harus mengklarifikasi beberapa aspek dalam situasi ini,” tegasnya.

Seperti
kata Laporta, Barcelona sebetulnya memang lebih memilih untuk mempertahankan
pemain asal Belanda ini.

Namun,
situasi finansial mereka yang tengah tidak baik-baik saja membuat Blaugrana mempertimbangkan
untuk melepasnya.

De Jong
sendiri bukan menolak untuk hengkang. Dilaporkan, dirinya hanya menolak MU
karena beberapa alasan. Salah satunya adalah karena mereka tidak akan bermain
di Liga Champions musim depan.

Beberapa
klub lain pun disebut memonitor situasi ini dengan cermat seperti Chelsea dan
Bayern Munich.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Dokter Tim Persib Bandung Meninggal Dunia

"Innalillahi wa inna ilaihi rajiun. Telah meninggal dunia dokter tim Persib, Dokter Rafi Ghani, Senin…

6 jam ago

Ini Alasan Sho Yamamoto Absen di Pekan ke-16 Liga 1 2024/25

Teka-teki tak tampaknya sosok ShoYamamoto pada laga pekan ke-16 Liga 1 2024/25 akhirnya terjawab. Pemain…

6 jam ago

PSS Sleman Pantau Tiga Pemainnya yang Dibekap Cedera

PSS Sleman terus memberikan pantauan secara intensif para pemainnya yang tengah dililit cedera. Tim medis…

6 jam ago

Pelatih Persija Jakarta Fokus ke Laga Melawan Malut United

Pelatih Persija Jakarta dan seluruh elemen tim tak mau terdistraksi di tengah bursa transfer yang…

6 jam ago

Hansamu Yama Jadi Starter untuk Pertama Kalinya di Musim Ini

Bek Persija Jakarta, Hansamu Yama, bersyukur ia dan kolega meraup poin maksimal kala menjamu PSS…

6 jam ago

Beckham Putra Persembahkan Kemenangan Untuk Ibunya

Pertandingan pekan ke-16 Liga 1 2024/25 menjadi spesial bagi Beckham Putra karena bertepatan dengan Hari…

6 jam ago