Jonathan Rea jadi Pengganti Toprak Razgatlioglu di Yamaha

Foto: Twitter/jonathanrea

MSPORTS –
Jonathan Rea resmi menjadi pengganti Toprak Razgatlioglu di Yamaha mulai tahun
depan. Pembalap asal Irlandia Utara itu dikontrak selama dua tahun.

Seperti diketahui,
Toprak memang akan meninggalkan Yamaha pada tahun depan untuk bergabung bersama
BMW.

Sementara itu,
Rea memang telah mengumumkan lebih awal bahwa dirinya akan meninggalkan timnya
saat ini, Kawasaki.

Rea
bergabung dengan Kawasaki pada 2015. Bersama mereka, ia berhasil menjadi juara
dunia sebanyak enam kali (2015, 2016, 2017, 2018, 2019, 2020).

“Kami
sangat senang untuk menyambut Jonathan di keluarga Yamaha dan kami sangat termotivasi
untuk berkolaborasi bersamanya pada masa depan,” kata Erik de Seynes, Presiden
dan CEO Yamaha Motor Eropa.

“Kami
memiliki motivasi yang sama untuk menang dan motivasi yang sama untuk WorldSBK.
Seperti dirinya, kami juga merupakan juara dunia dalam beberapa tahun terakhir,”
lanjutnya.

“Kami ingin
kembali ke kotak teratas sekali lagi. Dorongan Jonatahan, determinasi, dan rasa
laparnya untuk kesuksesan cukup konstan sepanjang kariernya dan atribut tersebut
akan berkontribusi untuk kesuksesan masa depan kami bersama,” tegasnya.

“Kami sangat
yakin Jonathan bisa menambah jumlah Juara Dunianya, menuliskan namanya dengan
lebih besar di buku sejarah, dan kami sama percaya dirinya bahwa dia bisa
meraihnya bersama kami,” sambung Seynes.

“Kami terus
bekerja keras untuk memperbaiki Yamaha R1 kami yang telah terbukti di balapan, untuk
memastikan kami menyediakan Jonathan tepat apa yang dia butuhkan untuk mencapai
golnya dan gol Yamaha pada 2024 dan 2025,” pungkas Seynes.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Share
Published by
Tio Prasetyon Utomo
Tags: Jonathan Rea

Recent Posts

Lionel Messi Terkesan Dengan Kebangkitan Barcelona Di Bawah Asuhan Hansi Flick

Awal kehidupan Hansi Flick di Barcelona tidak pernah kekurangan pujian dalam beberapa bulan pertama kariernya,…

1 hari ago

Kalah Di Tangan Timnas Indonesia, Pelatih Arab Saudi Herve Renard Dituntut Mundur

Kekalahan mengejutkan yang dialami Arab Saudi dari Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 telah…

1 hari ago

Hasil Liga 1: Gol Tunggal Kelly Sroyer Pastikan Kemenangan PSBS Biak Atas PSS Sleman

PSBS Biak sukses meraih kemenangan ketika bertandang ke markas PSS Sleman pada pekan ke-11 Liga…

1 hari ago

Hasil Liga 1: Comeback Atas Persija Jakarta, Persebaya Surabaya Kokoh Di Puncak Klasemen

Persebaya Surabaya mengamankan kemenangan ketika menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-11 Liga 1 2024/25, Jumat…

1 hari ago

Ruben Amorim Syok Berat Lihat Latihan Manchester United: Pemain Santai, Intensitas Minim!

Manchester baru saja kedatangan nakhoda anyar, Ruben Amorim. Namun, euforia kedatangan pelatih asal Portugal ini…

1 hari ago

Jadwal Timnas Indonesia Di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025

Timnas Basket Indonesia tengah berlaga di ajang Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025. Babak ini digelar…

1 hari ago