Pemain Wolverhampton Wanderers, Hwang Hee-chan menargetkan menjadi juara di Piala Asia 2024 bersama Korea Selatan. Target tersebut ia pasang guna memutus puasa negaranya di ajang tersebut.
Meskipun Korea Selatan disebut sebagai negara kuat di Asia, namun nyatanya tim berjulukkan Taeguk Warriors itu baru dua kali menjuarai Piala Asia. Itu pun sudah berlangsung lama.
Menurut sejarah, Korea Selatan meraih juara pertamanya di tahun 1956. Gelar keduanya diraih empat tahun kemudian, tepatnya di tahun 1960.
Sejak saat itu Korea Selatan belum pernah lagi keluar menjadi juara. Padahal mereka sudah 14 kali bermain di Piala asia.
Untuk itu, Hwang Hee-chan bertekad membawa Korea Selatan memutus puasanya yang sudah berjalan selama 64 tahun.
“Saya sangat antusias. Kami mempunyai tim yang sangat bagus dengan pemain yang sangat bagus dan saat ini Korea bermain sangat baik. Itulah mengapa saya berpikir semua orang di Korea antusias mengenai Piala Asia, saya tahu seberapa berartinya turnamen ini buat kami,” kata Hwang Hee-chan di The Thao 247.
“Sudah sejak lama sejak Korea menjuarai Piala Asia –saya mendengar itu sudah 64 tahun sejak tim juara, itulah mengapa saya bertekad untuk menang dan akan mengerahkan segala kemampuan untuk negara saya, seperti biasanya. Seperti yang saya lakukan untuk Wolves,” kata dia menambahkan.
Di Piala Asia edisi sekarang, Korsel tergabung di Grup E. Tim asuhan Juergen Klinsmann itu bersaing dengan Malaysia, Yordania, dan Bahrain.
Raksasa La Liga Real Madrid meneruskan tren kemenangan mereka, setelah berhasil menumbangkan Leganes dengan skor 3-0, di laga pekan…
Napoli berhasil kembali ke puncak klasemen, setelah mengalahkan AS Roma dengan skor tipis 1-0, di laga pekan ke-13 Serie…
Ruben Amorim gagal mempersembahkan kemenangna di laga debutnya untuk Manchester United, setelah ditahan imbang 1-1 Ipswich Town, laga…
Liverpool berhasil menang comeback setelah sukses mengalahkan Southampton dengan skor ketat 3-2, dalam laga pekan 12 Liga Primer…
Arsitek baru Genoa, Patrick Vieira mengungkapkan tak mudah untuk menangani tim di tengah kompetisi, dan…
Timnas basket Indonesia tak bisa berbuat banyak, saat menjamu Thailand di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025. Pasukan…