Jude Bellingham Dapat Pesan Dari David Beckham Usai Pindah ke Real Madrid

Tio Prasetyon Utomo

July 06, 2023 · 1 min read

Jude Bellingham Dapat Pesan Dari David Beckham Usai Pindah ke Real Madrid
Football | July 06, 2023
Jude Bellingham Dapat Pesan Dari David Beckham Usai Pindah ke Real Madrid

Foto: Twitter/realmadriden

MSPORTS – Jude
Bellingham mengaku bahwa dirinya menerima pesan pribadi melalui telepon genggamnya
dari David Beckham usai resmi pindah ke Real Madrid.

Seperti
diketahui, gelandang berusia 20 tahun itu baru saja dibeli dari Borussia
Dortmun dengan harga mencapai 103 juta euro.

Ia pun
menjadi pemain keenam asal Inggris yang membela Los Blancos setelah Beckham, Michael
Owen, Jonathan Woodgate, Steve McManaman, dan Laurie Cunningham.

“David
Beckham mengirimi saya pesan singkat untuk mendoakan yang terbaik untuk saya,”
ungkap Bellingham kepada agensi berita PA.

“Ini adalah
satu kepindahan di mana semua orang di luar memberikan komentar. Jadi, anda
mendengar banyak hal dan juga nasihat,” ujarnya.

“Saya cukup
bagus dalam menyaring yang bagus dari yang jelek. Sejauh ini, masukannya
sangatlah positif dari para mantan pemain,” tegas Bellingham.

“Saya akan
mencoba untuk menyerapnya dan mugkin pada momen tertentu akan berhubungan
dengan mereka untuk belajar bagaimana cara mereka beradaptasi di Spanyol,”
tambah Bellingham.

Ya, dalam
membantu adaptasinya di Negeri Matador, mantan pemain Birmingham City ini
mengaku sudah belajar bahasa Spanyol. Ia mengaku bahwa Bahasa Spanyol lebih
mudah dibanding Jerman.

“Setidaknya,
ini jauh lebih mudah dibanding belajar (bahasa) Jerman. Saya belajar (bahasa)
Spanyol hingga kelas sembilan secara sekilas. Saya tinggal melanjutkannya,”
pungkas pemain yang akan mengenakan nomor punggung lima tersebut.