Liverpool kini tengah dikaitkan dengan gelandang naik daun lainnya, Martin Zubimendi dari Real Sociedad. Performa pemain internasional Spanyol tersebut dalam dua tahun terakhir telah membuatnya jadi sasaran tim-tim besar Eropa, tapi ia memutuskan untuk tetap setia berseragam La Real.
Tapi, kepindahannya dari Sociedad di musim panas mendatang mungkin tak terelakkan. Manchester United, Barcelona hingga Arsenal semuanya dilaporkan menaruh minat padanya, begitu juga dengan The Reds.
Tim yang bermarkas di Anfield tersebut ingin coba menggoda Zubimendi di musim panas mendatang untuk memperkuat lini tengah mereka, klaim Football London.
Tetapi, laporan yang sama juga menyebutkan bahwa The Reds akan lebih dulu fokus untuk mencari manajer baru setelah Jurgen Klopp mengumumkan kepergiannya dari klub di akhir musim nanti.
Setelah mendapatkan penerus Klopp dan membahas proyek mereka, barulah Liverpool akan bergerak untuk mendatangkan Zubimendi, itu pun jika manajer baru memberi lampu hijau kedatangannya.
Selain itu, kontrak Zubimendi di La Real juga masih berlangsung hingga tahun 2027 dan terdapat klausul rilis sebesar €60 juta, membuat Liverpool harus merogoh kocek dalam untuk bisa mengamankan jasanya.
Jay Idzes belum sempat membela timnas Indonesia dalam pertemuan terakhir kontra Jepang di Piala Asia…
Pelatih Shin Tae-yong semringah usai laga kelima Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026…
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengakui bahwa laga lanjutan Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…
Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, menyadari bahwa skuad timnas Indonesia semakin mewah usai pertemuan terakhir di…
Duel yang mempertemukan Jepang kontra timnas Indonesia pada lanjutan Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, pastikan kesiapan dari rumput dan teknologi Video Assistant Referee (VAR)…