Kembali ke Jalur Kemenangan, Real Madrid Bungkam Las Palmas 2-0

Tio Prasetyon Utomo

September 28, 2023 · 3 min read

Kembali ke Jalur Kemenangan, Real Madrid Bungkam Las Palmas 2-0
Football | September 28, 2023
Kembali ke Jalur Kemenangan, Real Madrid Bungkam Las Palmas 2-0

MSPORTS – Real Madrid berhasil kembali ke jalur kemenangan usai kalah di Derbi Madrid oleh Atletico, dengan mengalahkan Las Palmas 2-0 pada Kamis (28/9).

Bermain di Santiago Bernabeu, Madrid mendominasi permainan dan langsung mendapatkan peluang pada menit kedelapan. Joselu memberikan umpan kepada Rodrygo, yang tembakannya berhasil dihalau oleh Alvaro Valles.

Tuan rumah terus membombardir dan memiliki dua peluang emas yang diraih oleh Joselu. Namun dua peluang dari jarak dekat tersebut kembali diselamatkan oleh Valles, meski salah satunya berada dalam posisi offside.

Valles lalu juga berperan menjaga gawangnya bersih dari kebobolan dengan keluar dari sarangnya untuk menghalau peluang dari Brahim Diaz.

Namun pada menit ke-45+3, Diaz berhasil menuntaskan peluangnya di kotak penalti untuk membuka skor, setelah menerima umpan dari Lucas Vazquez.

Joselu pun akhirnya juga berhasil mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-54 di babak kedua setelah menerima banyak peluang. Sundulannya berkat umpan silang dari Rodrygo berhasil menjadikan skor 2-0.

Hasil ini membuat Madrid berada di posisi dua dengan 18, selisih satu poin dari tim kejutan Girona yang berada di puncak klasemen. Sementara Las Palmas berada di posisi 17, unggul satu poin dari zona degradasi.

Susunan pemain

Real Madrid: Kepa Arrizabalaga; Nacho Fernandez, Antonio Rudiger, David Alaba, Ferland Mendy; Eduardo Camavinga, Aurelien Tchouameni, Federico Valverde; Brahim Diaz; Rodrygo, Joselu.

Cadangan: Andriy Lunin; Fran Gonzalez; Dani Carvajal; Jude Bellingham; Dani Ceballos; Fran Garcia; Toni Kroos; Luka Modric; Vinicius Junior; Lucas Vazquez.

Pelatih: Carlo Ancelott

Las Palmas: Alvaro Valles; Julian Araujo, Eric Curbelo, Saul Coco, Daley Sinkgraven; Cristian Herrera, Jonathan Viera, Omenuke Mfulu, Javi Munoz, Munir El Haddadi; Sory Kaba.

Cadangan: Aaron Escandell; Alex Gonzalez; Marvin Park; Sergi Cardona; Alex Suarez; Maximo Perrone; Enzo Loiodice; Alvaro Lemos; Marc Cardona; Kirian Rodriguez; Pejino; Juan Herzog.

Pelatih: Garcia Pimienta