Kembali Menjadi Kuda Hitam, Kroasia Berjuang Menyamakan Prestasi di Piala Dunia 2018

Tio Prasetyon Utomo

November 19, 2022 · 2 min read

Kembali Menjadi Kuda Hitam, Kroasia Berjuang Menyamakan Prestasi di Piala Dunia 2018
Football | November 19, 2022
Kembali Menjadi Kuda Hitam, Kroasia Berjuang Menyamakan Prestasi di Piala Dunia 2018

MSPORTS – Tim nasional Kroasia tidak ingin diremehkan di Piala Dunia 2022 meski menjadi finalis di edisi sebelumnya yang digelar di Rusia pada 2018 lalu. 

Skuad Zlatko Dalic ini menjadi tim kejutan saat mencapai final sebelum dikalahkan tim juara Prancis dengan skor 4-2.

Dengan semakin menuanya skuad, terutama bintang Luka Modric yang kini berusia 37 tahun, sedikit yang memprediksi Kroasia akan kembali menyentuh laga final.

Namun dua penyerang Kroasia, Bruno Petkovic dan Marko Livaja, mengatakan timnya berkenan menjadi kuda hitam pada Piala Dunia yang digelar di Qatar ini, dan tak ingin diremehkan dengan berjuang kembali mencapai babak final.

“Kami tidak peduli dengan prediksi ini, kami tidak mendengar itu atau membacanya,” kata Petkovic.

“Kami hanya perlu mengambil selangkah demi selangkah. Pada akhir turnamen, kita lihat siapa yang benar.”

“Ini perasaan yang berbeda dari Euro karena diadakan saat pandemi Covid-19. Piala Dunia kompetisi yang lebih besar jadi kami sangat senang.”

“Kompetisi ini untuk berada di tim sangat ketat karena kualitas skuad kami. Saya tidak ingin memberikan tekanan ekstra pada diri saya. Kami semua memiliki tujuan yang sama dan itu agar Kroasia menjadi sebagus yang kami bisa.”

“Saya pikir kami memiliki peluang yang bagus untuk mengulangi apa yang kami lakukan di Rusia,” tambah Livaja.

“Ini kehormatan yang luar biasa untuk mewakili Kroasia.”