Foto: Twitter/paulpogba
MSPORTS –
Agen dari Paul Pogba, Rafaela Pimenta, menyatakan bahwa kliennya tersebut tidak
pernah ingin melanggar aturan.
Komentar tersebut
disampaikan oleh Pimenta untuk menanggapi kasus doping yang tengah terjadi
kepada gelandang Juventus tersebut.
Pogba
dinyatakan melanggar aturan doping setelah ditemukan sebuah zat yang dilarang ketika
ia menjalani tes doping usai pertandingan melawan Udinese pada 20 Agustus.
Dalam laga
di mana Pogba tidak bermain tersebut, hasil tesnya diketahui mengandung testosteron,
sebuah hormon yang bisa meningkatkan daya tahan seseorang.
Oleh karenanya,
Pogba pun untuk sementara dilarang bermain. Namun, jika terbukti bersalah, ia
bisa dihukum hingga empat tahun.
Si Nyonya Tua
telah menyatakan bahwa mereka sudah mengambil langkah selanjutnya. Sementara itu,
Pimenta menyebut bahwa Pogba pun tengah menunggu hasil dari analisis.
“Kami
tengah menunggu analisis balik dan sampai saat itu kami tidak bisa mengatakan
apa pun,” ungkapnya kepada Sky Sports.
“Namun,
yang pasti adalah Paul Pogba tidak pernah ingin melanggar aturan,” tegasnya.
Jay Idzes belum sempat membela timnas Indonesia dalam pertemuan terakhir kontra Jepang di Piala Asia…
Pelatih Shin Tae-yong semringah usai laga kelima Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026…
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengakui bahwa laga lanjutan Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…
Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, menyadari bahwa skuad timnas Indonesia semakin mewah usai pertemuan terakhir di…
Duel yang mempertemukan Jepang kontra timnas Indonesia pada lanjutan Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, pastikan kesiapan dari rumput dan teknologi Video Assistant Referee (VAR)…