Kesal Soal Gol Rayo Vallecano, Sergio Busquets: Itu Kami Tonton Sampai 200 Kali

Tio Prasetyon Utomo

April 25, 2022 · 1 min read

Kesal Soal Gol Rayo Vallecano, Sergio Busquets: Itu Kami Tonton Sampai 200 Kali
Football | April 25, 2022
Barca dikalahkan oleh Rayo Vallecano di kandang sendiri dengan skor 1-0

MGOALINDO – Barcelona kalah dari Rayo Vallecano dengan skor
1-0 pada Senin (25/4/22) dini hari WIB. Bermain di kandang, mereka kebobolan
oleh gol Alvaro Garcia pada menit ketujuh.

Ia mendapat umpan jauh dari Isaac Palazon. Garcia kemudian
berlari ke jantung pertahanan Barca, di antara Sergino Dest dan Eric Garcia. Ia
pun melepaskan tembakan yang gagal dibendung Marc-Andre ter Stegen.

Kapten Barca, Sergio Busquets, sangat kesal dengan gol tersebut.
Pasalnya, ia mengaku bahwa timnya telah sering melihat Alvaro Garcia melakukan
pergerakan seperti itu. Bahkan, hingga 200 kali.

“Golnya datang dari kehilangan konsentrasi atau kesalahan.
Kami tidak memulai pertandingan dengan buruk. Namun, sebuah pergerakan yang
sudah kami lihat 200 kali di video dengan Alvaro Garcia yang sangat cepat
menghukum kami dan kami tidak bisa menghentikannya,” kata Busquets seperti
dikutip dari SPORT.

Ini merupakan kekalahan ketiga Barcelona di kandang secara
beruntun. Itu pertama kalinya terjadi dalam sejarah klub di mana mereka
mengalami hal tersebut dalam satu musim yang sama. Busquets pun mengaku bahwa
timnya memang cukup kesulitan ketika bermain di kandang.

“Kami sangat kesulitan dalam pertandingan kandang. Kami
kebobolan awal dan harus membalikkan keadaan. Kepercayaan diri lawan meningkat,
bermain dengan hasil, dan jika kami tidak efektif di kedua kotak itu sulit,” ujar
Busquets.

“Kami tertinggal, mencoba untuk mempercepat permainan. Namun
mereka kokoh, tanpa harus efektif, dengan membuang-buang waktu,” lanjutnya.

Busquets pun kecewa dengan hasil tersebut karena membuat
mereka kini tidak bisa menjauh dari Sevilla. Kedua tim sama-sama mengoleksi 63
poin meski Barca berada di posisi kedua karena unggul selisih gol.

“Dinamikanya negatif. Kami tidak mampu mengambil keuntungan
dari kesempatan yang kami punya. Dan kini kami sama dengan Sevilla,” tutup
Busquets.