Komentar Roy Keane Soal Rumor Jadi Pelatih Baru Sunderland
MGOALINDO – Roy Keane tengah dirumorkan akan menjadi pelatih baru Sunderland.
Posisi tersebut memang tengah kosong pasca tim yang kini bermain di League One ini memecat Lee Johnson.
Sebelumnya, Sunderland dibantai 6-0 oleh Bolton Wanderers.
Terkait kabar ini, mantan kapten Manchester United tersebut pun mengatakan tidak menolaknya.
“Dalam beberapa tahun terakhir saya selalu bilang dengan jelas kalau saya ingin kembali menjadi seorang pelatih,” kata Keane.
“Tentu saja klub tersebut harus menginginkan anda, dan anda pun harus menginginkan untuk pergi ke klub tersebut,”
“Sangat penting kontraknya (yang diajukan) memang benar-benar tepat. Kita akan lihat bagaimana semuanya dalam beberapa hari ke depan,”
Pada Jumat (4/2/22), Keane bahkan dispekulasikan berada di Wearside terkait urusan ini.
“Saya tidak memiliki kontrol terkait hal tersebut. Jadi, tidak ada komentar,”
Sunderland sendiri bukan klub asing bagi Roy Keane.
Pada Agustus 2006, dia pernah melatih tim ini. Pada akhir musim tersebut, Keane sukses membawa mereka promosi ke Liga Inggris.
Di musim pertama klub tersebut kembali ke kasta tertinggi, mereka duduk di peringka ke-15 di klasemen akhir.
Kebersamaan Keane dengan Sunderland kala itu akhirnya selesai pada Desember 2008 setelah Keane mengundurkan diri.
Penyebabnya saat itu adalah karena Keane yang berseteru dengan pemilik klub, Ellis Short.
Setelah itu, Keane pernah melatih Ipswich Town dan menjadi asisten di tim nasional Republik Irlandia, Aston Villa, dan Nottingham Forest.
Kini, ia aktif sebagai pundit di stasiun televisi.
Sementara bagi Sunderland, mereka kini dilatih sementara oleh Mike Dodds.
Ada juga nama-nama seperti Neil Warnock, Jonathan Woodgate, dan Neil Lennon yang dirumorkan menjadi pilihan.
Namun, Keane kabarnya menjadi opsi paling utama.
Picks and Pick'em is here!
More teams, more wins. Join a public league and draft instantly.