Masa depan karier pemain Bayern Munchen, Thomas Muller, menjadi perbincangan menjelang kontraknya di klub berjuluk FC Hollywood habis.
Kontrak pemain Bayern Munchen, Thomas Muller, akan berakhir di akhir musim 2023/2024.
Jika tidak diperpanjang klub berjuluk Die Roten itu, pemain berusia 34 tahun itu akan mengakhiri kebersamaannya dengan raksasa Jerman tersebut sejak 2009.
Selama memperkuat juara Bundesliga 32 kali itu, Muller mencatatkan 680 penampilan dengan raihan 237 gol dan 281 assist bersama tim senior Bayern di semua kompetisi.
Ketika ditanya mengenai masa depannya, pemain yang membawa Jerman menjuarai Piala Dunia 2014 itu mengaku masih ingin bermain di level tertinggi dan ingin bertahan di Bayern.
“Saya masih sangat ingin bermain setelah tahun 2024. Hanya itu rencana yang saya pikirkan sekarang,” ujar Muller dilansir BILD.
“Saya merasa masih menikmati setiap menit saya di lapangan. Dan saya harap, performa saya juga menunjukkan itu,” sambungnya.
Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, berbicara kans timnas Indonesia tembus Piala Dunia. Menurut Hajime Moriyasu, timnas…
Jepang meraih kemenangan 0-4 atas timnas Indonesia pada laga kelima Grup C putaran 3 Kualifikasi…
Pelatih Shin Tae-yong tidak memberikan garansi untuk timnas Indonesia lolos ke putaran 4 Kualifikasi Piala…
Pelatih Shin Tae-yong mengungkapkan alasan mencoret Eliano Reijnders dalam daftar susunan pemain timnas Indonesia saat…
Timnas Indonesia dibekuk 0-4 oleh Jepang pada laga kelima Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, pasang badan usai timnas Indonesia dikalahkan Jepang dengan skor 0-4…