Indonesia sukses menjaga asa lolos ke babak 16 besar, usai meraih kemenangan minimalis 1-0 atas Vietnam, dalam laga kedua D Piala Asia 2023 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Qatar, Jumat (19/1) malam WIB.
Indonesia sudah tampil menekan sejak sepak mula. Baru satu menit berjalan, Rafael Struick mengirim tendangan akurat yang masih bisa ditepis kiper Nguyen Filip.
Ancaman kembali dibuat Indonesia. Sandy Walsh membuat dua peluang emas, melalui sepakan dari luar kotak penalti dan sundulan tepat sasaran, yang keduanya bisa diamankan Nguyen Filip.
Skuad Garuda mendapat hadiah penalti pada menit ke-41, ketika Rafael Struick yang sedang mengusai bola, ditarik oleh Nguyen Thanh Binh hingga terjatuh di kotak terlarang.
Asnawi Mangkualam yang maju sebagai algojo Indonesia, sukses mengecoh Nguyen Filip dan membawa Indonesia unggul 1-0 dan bertahan hingga turun minum.
Di paruh kedua, The Golden Star meningkatkan intensitas serangan, yang membuat gawang Ernando Ari sempat terancam melalui sepakan Khuat Van Khang dan Nguyen Van Tung.
Laga sempat terhenti sejenak pada menit ke-65, saat Jordi Amat terkapar karena mendapat sikut saat duel udara yang membuat hidungnya berdara. Jordi akhirnya diganti oleh Rizky Ridho.
Di akhir waktu normal, Marselino mengirim sepakan dari luar kotak penalti yang masih melenceng ke samping gawang.
Petaka menghampiri Vietnam pada menit ke 90+1 ketika gelandang Le Pham Thanh Long diganjar kartu kuning kedua, yang membuatnya diusir keluar lapangan.
Namun justru Vietnam mendapat tendangan bebas di sisi kanan pertahanan Indonesia di penghujung laga. Bola akurat meluncur deras dan sukses ditepis dengan sangat baik oleh Ernando Ari.
Hasil ini membuat peluang Indonesia melaju ke 16 besar tetap terbuka dengan koleksi tiga poin, sementara anak asuh Philippe Troussier harus terdampar di dasar klasemen dan tersingkir dari persaingan Grup D.
Susunan Pemain
Vietnam: Nguyen Filip, Vo Minh Trong, Nguyen Thanh Binh, Pham Xuan Manh, Pham Tuan Hai, Nguyen Tuan Anh, Phan Tuan Tai, Nguyen Tai Son, Nguyen Quang Hai, Bui Hoang Viet Anh, Nguyen Van Tung.
Indonesia: Ernando Ari, Sandy Walsh, Jordi Amat, Rizky Ridho, Asnawi Mangkualam, Pratama Arhan, Justin Hubner, Ivar Jenner, Marselino Ferdinan, Yakob Sayuri, Egy Maulana Vikri, Rafael Struick.
Suasana tegang terjadi dalam face-off terakhir pada duel tinju yang mempertemukan Mike Tyson vs Jake…
Pemain keturunan asal Belanda, Ole Romeny dilaporkan tengah berada di Jakarta. Kabar tersebut diungkap oleh…
Garuda Fans kini tak perlu khawatir lagi soal akses dan kenyamanan saat menyaksikan pertandingan antara…
Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Jepang dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 15…
Jelang pertandingan menghadapi timnas Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Jumat, 15 November…
Gelandang Persija Jakarta, Ryo Matsumura ternyata tengah mengalihkan perhatiannya ke laga antara Indonesia melawan Jepang.…