Kylian Mbappe Putuskan Bertahan di PSG Musim Depan Usai Jadi Pemain Terbaik Ligue 1

Tio Prasetyon Utomo

May 29, 2023 · 2 min read

Kylian Mbappe Putuskan Bertahan di PSG Musim Depan Usai Jadi Pemain Terbaik Ligue 1
Football | May 29, 2023
Kylian Mbappe Putuskan Bertahan di PSG Musim Depan Usai Jadi Pemain Terbaik Ligue 1

MSPORTS –  Kylian Mbappe mengungkapkan dirinya akan bertahan bersama Paris Saint-Germain pada musim depan, usai dinobatkan sebagai pemain terbaik Ligue 1 musim 2022-23, Senin (29/5) dini hari WIB.

Mbappe merebut titel pemain terbaik untuk keempat kalinya, yang merupakan rekor terbanyak dalam sejarah. Pemain Prancis berusia 24 tahun ini memecahkan rekor sebelumnya yang dipegang oleh Zlatan Ibrahimovic dengan tiga gelar pemain terbaik.

Dengan performanya musim ini, Mbappe berhasil mencetak 28 gol dan enam asis dengan satu laga tersisa, dan juga membawa PSG meraih gelar juara liga Prancis yang ke-11. 

PSG berhasil mengunci gelar Liga musim ini dengan satu laga tersisa, setelah meraih tambahan satu angka dengan hasil imbang 1-1 melawan Strasbourg pada Minggu (28/5).

“Saya ingin berterima kasih kepada para pemain, staf, dan semua orang yang bekerja di belakang layar,” kata Mbappe, dikutip dari situs resmi Ligue 1.

“Saya selalu ingin meninggalkan jejak. Saya tidak menyangka menang begitu banyak di awal karier saya, tapi saya senang bisa membuat sejarah di negara saya.”

“Saya senang dan saya akan berada di sini musim depan.”

Mbappe yang memiliki kontrak dengan PSG hingga 2024 mendatang, beberapa kali dirumorkan akan bergabung dengan Real Madrid.

Selain menjadi pemain terbaik, Mbappe juga termasuk dalam tim terbaik Ligue 1 musim ini bersama rekan setimnya, Lionel Messi, Achraf Hakimi, dan Nuno Mendes.

Pelatih Lens, Franck Haise, dinobatkan sebagai pelatih terbaik setelah membawa klubnya ke zona Champions League untuk pertama kalinya dalam 21 tahun. Lens juga mengirimkan empat pemain di tim terbaik: Brice Samba, Kevin Danso, Seko Fofana, dan Lois Openda.