Categories: FootballLiga Inggris

Laga Kandang Perdana Luton Town Ditunda Karena Renovasi Stadion Belum Beres

Foto: lutontown.co.uk

MSPORTS –
Pertandingan kandang perdana Luton Town di Premier League 2023/2024 yang
dijadwalkan akan dilakoni melawan Burnley pada 19 Agustus resmi ditunda.

Keputusan ini
diambil setelah pihak klub menyatakan bahwa proses renovasi yang tengah dilakukan
di Kenilworth Road belum selesai pada tanggal tersebut.

Seperti diketahui,
Luton Town merupakan salah satu tim promosi pada musim ini. Premier League
menginstruksikan mereka untuk merenovasi stadionnya karena tidak memenuhi
syarat untuk urusan penyiaran dan media.

Setelah memastikan
tiket promosi dengan mengalahkan Coventry City di partai play-off lewat adu
penalti, Luton pun langsung bergerak cepat untuk memenuhi persyaratan tersebut
dan menganggarkan sekitar 10 juta poundsterling untuk menjalankannya.

Tim yang
dilatih oleh Rob Edwards tersebut menyatakan bahwa meski progres renovasi
sebetulnya telah berlangsung begitu cepat, tetapi menurut perhitungan yang ada
renovasi belum akan selesai pada tanggal di atas.

“Keputusan
bersama untuk menunda pertandingan ini sangat disayangkan, terutama mengingat progres
luar biasa yang terus dibuat oleh pekerjaan konstruksi kami,” kata Kepala
Eksekutif Luton, Gary Sweet.

“Program
kami saat ini memang tepat waktu. Namun, tidak ada kemungkinan tambahan dan
oleh karenanya kami tidak bisa memberikan jaminan yang kuat untuk saat ini
bahwa masalah di luar kendali kami, seberapa kecil pun itu, tidak akan memaksa
penundaan lebih jauh dan menyulitkan kedua belah pendukung klub.”

“Meski pun berita
ini mengecewakan, ini akan membuat pengalaman pertandingan menjadi lebih hebat
bagi para pendukung ketika pada akhirnya mereka kembali,” lanjut Sweet.

“Kami ingin
berterima kasih kepada Premier League dan Burnley atas bantuan mereka membuat
keputusan praktis ini,” tutup Sweet.

Selain itu,
Premier League juga menyatakan bahwa mereka telah memutuskan untuk menunda satu
pertandingan lain, yaitu antara Manchester City kontra Brentford di Etihad Stadium pada 23
Desember.

Untuk laga ini,
penundaan terjadi karena City yang pada periode tersebut akan bermain di Piala
Dunia Antarklub.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Carlos Pena Pastikan Persija Jakarta Akan Bangkit Saat Jumpa Persib Bandung

Persija Jakarta mengincar hasil positif pada lanjutan pekan keenam Liga 1 2024/25, saat mereka berjumpa…

5 jam ago

Profil Duo Fathrah Masum/Nony Krystianti Andilah, Si Cantik dan Berprestasi Andalan Indonesia

Biliar mengalami perkembangan pesat di Indonesia, mulanya olahraga ini hanya diminati para kaum adam. Namun…

5 jam ago

Hasil Al Ettifaq 0-3 Al Nassr: Gol Penalti Cristiano Ronaldo Bawa Stefano Pioli Raih Debut Manis

Stefano Pioli melakoni debutnya dengan manis, setelah membawa Al Nassr meraih kemenangan meyakinkan 3-0 atas Al Ettifaq, dalam…

6 jam ago

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 Perebutkan Total Hadiah Rp153 Juta

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 menjadi ajang paling prestisius bagi para pebiliar pemula.…

13 jam ago

Hasil Crystal Palace Musim Lalu Buat Orang Berekspektasi Tinggi

Manajer Crystal Palace Oliver Glasner mengatakan penampilan apik mereka di akhir musim lalu membuat banyak…

14 jam ago

Resmi! Graham Arnold Mengundurkan Diri dari Timnas Australia

Pelatih Australia Graham Arnold telah resmi mengundurkan diri dari jabatannya per 20 September 2024. Hal…

14 jam ago