Jude Bellingham sekali lagi menjadi salah satu pemain kunci dalam kemenangan Real Madrid. Kali ini, dia mencetak dua gol saat El Real mengalahkan Girona dengan skor 4-0 di Santiago Bernabeu.
Pada Minggu (11/2), Real Madrid menjamu Girona dalam pertandingan pekan ke-24 La Liga 2023/2024. Pertandingan ini sangat penting untuk persaingan di papan atas klasemen sementara liga kasta teratas Spanyol itu.
Girona bukan lawan yang mudah, bahkan dianggap salah satu tim terbaik di Liga Spanyol musim ini. Namun, Real Madrid menunjukkan kelasnya. Los Blancos memberikan performa terbaik musim ini dengan mencetak empat gol, masing-masing oleh Vinicius Junior (menit ke-6), Jude Bellingham (menit ke-35, 54′), dan Rodrygo (menit ke-81′).
Jude Bellingham adalah salah satu rekrutan baru Real Madrid untuk musim 2023/2024, dan dia telah menunjukkan kualitasnya dengan sangat baik. Dia telah melampaui harapan dengan konsistensi dalam mencetak gol.
Selama musim ini, Bellingham telah mendapatkan banyak pujian, termasuk dari Carlo Ancelotti yang kembali menyoroti kualitasnya.
“Ada hal-hal dalam cara bermainnya [Bellingham] yang mengingatkan saya terhadap Zidane, yaitu kualitas luar biasanya saat membawa bola,” puji Ancelotti.
“Zidane mungkin memiliki teknik yang lebih baik, tapi Bellingham bisa mengombinasikan tekniknya dalam cara dia masuk ke kotak penalti lawan.”
“Hanya ada sedikit pemain di dunia ini yang bisa menyamai pergerakannya saat mencetak gol pertama tadi,” pungkasnya.
Kembalinya Ronald Araujo ke lapangan hijau setelah absen panjang akibat cedera menjadi angin segar bagi…
Luis Suarez, penyerang Uruguay yang pernah menorehkan sejarah bersama Barcelona dan Atletico Madrid, kembali menunjukkan…
Fase grup Piala AFF 2024 (ASEAN Championship) telah rampung. Sejumlah hasil mengejutkan terjadi di babak…
Legenda Manchester United, Jaap Stam, mengungkapkan penyesalannya atas keputusan klub menjual Scott McTominay ke Napoli…
Manchester United masih belum menemukan bentuk permainan terbaiknya setelah pergantian pelatih. Meski sudah mendatangkan Ruben…
Hasrat Persis Solo untuk dapat mengukir hasil positif di laga pekan ke-16 Liga 1 2024/25…