MSPORTS – Robert Lewandowski telah menjalani debutnya bersama Barcelona dalam laga El Clasico melawan Real Madrid dalam laga pramusim mereka di Amerika Serikat, Mingu (24/7) lalu. Walaupun baru satu pekan bersama klub asal Catalunya ini, bintang asal Polandia tersebut sudah beradaptasi dengan baik.
Meski gagal mencatatkan namanya di papan skor, mantan pemain Bayern Munich tersebut sudah menantikan laga selanjutnya melawan Juventus.
“Kami menantikan laga selanjutnya, sesi latihan selanjutnya, karena kami merasa sesuatu yang bagus akan datang,” kata Lewandowski, dikutip dari Marca.
Lewandowski mengakui proses adaptasinya berjalan dengan baik. Bermain di klub dan negara baru, ia mengakui disambut dengan baik oleh rekan setimnya.
“Saya sangat senang berada di sini dan menjadi bagian dari tim ini. Saya tidak merasa seperti baru beberapa hari bersama tim, perasaan saya seperti sudah berada di sini berbulan-bulan. Saya merasa sangat didukung oleh rekan setim dan staf,” lanjut Lewandowski.
“Saya akan melakukannya selangkah demi selangkah, saya merasa sangat bagus di dalam tim karena saya melihat rekan saya senang saya di sini.
“Adaptasi saya akan mudah karena Barcelona adalah tim yang selalu bermain menyerang dan mencetak banyak gol.”
Penyerang berusia 33 tahun ini hanya bermain selama 45 menit dan sudah mencicipi rasanya El Clasico meskipun hanya di laga persahabatan.
“Walaupun ini laga persahabatan, El Clasico tetaplah El Clasico dan selalu berbeda dan spesial, dan kami sangat senang dengan kualitas dan intensitas yang kami tunjukan,” tambahnya.
“Kami selalu berpikir soal kemenangan. Kami memiliki kesempatan untuk melihat ke depan dan berpikir ini akan menjadi musim yang hebat.”
Barito Putera terus melakukan evaluasi jelang berakhirnya putaran pertama Liga 1 2024/25. Mengingat posisinya yang…
Padatnya jadwal Liga 1 2024/25 membuat pemain PSBS Biak harus merayakan Natal jauh dari keluarga.…
Usai mengakhiri kerja sama dengan pelatihnya, Arema FC banjir tawaran pelatih di akhir putaran pertama…
Persik Kediri mentargetkan menutup putaran pertama kompetisi Liga 1 2024/25 dengan hasil positif saat menantang…
Proses penyembuhan cedera lutut kiri yang dialami oleh gelandang sekaligus kapten tim PSS Sleman, Kim…
PSIS Semarang sudah memastikan memperpanjang salah satu pemain andalannya yakni Alfeandra Dewangga. Kepastian ini sekaligus…