Categories: Formula 1Other Sports

Lawrence Stroll Tolak Kehadiran Andretti Formula Racing sebagai Tim Baru di Formula 1

Foto: Twitter/AstonMartinF1

MSPORTS –
Federasi Automobil Internasional (FIA) telah menyatakan pada Senin (2/10) bahwa
mereka memberikan persetujuan kepada Andretti Formula Racing sebagai tim baru
di Formula 1.

Kini, tim
asal Amerika Serikat tersebut hanya tinggal menunggu persetujuan dari pihak F1
untuk akhirnya memastikan sebagai tim ke-11 di ajang balap darat ini.

Namun, penentangan
sudah datang dari Lawrence Stroll yang meupakan pemilik dari tim Aston Martin,
salah satu peserta di Formula 1 yang juga berasal dari Negeri Paman Sam.

Menurutnya,
situasi F1 saat ini, baik secara olahraga maupun bisnis sudah begitu bagus. Oleh
karenanya, ia menilai tidak perlu ada yang diubah, termasuk dalam urusan
penambahan tim.

“Saya pikir
untuk F1 saat ini bisnisnya sangat membara, olahraganya tidak pernah berada
dalam tempat yang lebih baik,” ungkapnya dikutip Sky Sports.

“Saya
percaya, jika tidak rusak, maka anda tidak perlu membetulkannya. Jadi, saya
adalah pihak yang sangat percaya bahwa ini berjalan sangat baik dengan 10 tim
seperti sekarang dan yakin bahwa itu harus bertahan seperti demikian,”
tegasnya.

Sebagai catatan,
selain Aston Martin, sembilan tim di F1 lainnya adalah Red Bull, Mercedes,
Ferrari, McLaren, Alpine, Williams, Haas, AlphaTauri, dan Alfa Romeo.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Share
Published by
Tio Prasetyon Utomo

Recent Posts

Juventus Makin Percaya Diri Dapatkan Jonathan David setelah Bertemu Thiago Motta di Lille

Beberapa media di Italia melaporkan bahwa Juventus lebih bersemangat dari sebelumnya untuk mengamankan kesepakatan dengan…

3 jam ago

Alasan Mengapa Marcus Thuram Memanggil Thierry Henry dan Micah Richards sebagai Paman

Pencetak gol terbanyak Inter Milan, Marcus Thuram mampir untuk mengobro dengan tim CBS Sports, usai…

3 jam ago

Indomilk Luncurkan Kemasan Khusus Edisi Timnas Indonesia

PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (“Indofood CBP”) melalui Indomilk Steril sebagai official partner Timnas Indonesia, dengan bangga mengumumkan peluncuran Kemasan…

4 jam ago

Shin Tae-yong Anggap Wajar Aksi Rizky Ridho yang Kerasukan Jay Idzes

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menganggap wajar usai Rizky Ridho kerasukan Jay Idzes. Menurut Shin…

4 jam ago

Shin Tae-yong Kirim Kode Kevin Diks Masuk dalam Daftar Panggilan Susulan ke Timnas Indonesia

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengirimkan kode akan ada tambahan amunisi jelang lanjutan Grup C…

5 jam ago

Semen Padang Siap Bangkit dari Zona Degradasi

Mampu menahan imbang juara bertahan Persib Bandung pada pekan ke-10 Liga 1 2024/25, membuat Semen…

5 jam ago