Legenda Manchester United, Roy Keane mengatakan kalau ia yakin Arsenal dan Liverpool tidak akan finish di atas Manchester City. Hal tersebut ia katakan saat menjadi pundit kala Arsenal dan Liverpool bertanding.
Kedua tim baru saja bertanding dalam lanjutan pekan ke-23 Premier League 2023/24. Pertandingan tersebut berhasil dimenangkan oleh Arsenal dengan skor 3-1.
Tiga gol The Gunners lahir lewat Bukayo Saka, Gabriel Martinelli, dan Leandro Trossard. Sementara, tim tamu hanya bisa membalas usai Gabriel bikin gol bunuh diri.
Berkat kemenangan itu Arsenal terus menempel Liverpool yang berada di puncak klasemen. Kini The Gunners hanya terpaut dua poin saja dari Liverpool.
Manchester City sendiri berada di peringkat tiga dengan mengumpulkan 46 poin. Akan tetapi mereka masih menyisakan dua pertandingan.
Jika Manchester City menang di dua laga itu maka mereka akan menggeser Liverpool di puncak klasemen. Terlebih di dua laga sisa Manchester City akan menghadapi tim yang tidak terlalu kuat, Brentford dan Everton.
Roy Keane sendiri sebetulnya mengakui kalau Arsenal bermain sangat baik saat menghadapi Liverpool. Namun hal tersebut masih belum cukup untuk bisa mengalahkan Manchester City.
“Setelah menonton pertandingan hari ini dan saya tahu Liverpool tak dalam penampilan terbaik. Arsenal enak untuk ditonton. Namun, saya masih tidak bisa melihat kedua tim ini finis di atas Man City, saya tidak bisa,” ucap keane dikutip dari Sky Sports.
“Saya telah terbukti salah sebelumnya, tetapi Anda lihat di mana City berada dengan kembalinya De Bruyne dan Haaland bisa bermain. Saya tidak melihat kedua tim itu akan konsisten sampai akhir. Dalam hal mereka bisa mengimbangi Man City, saya tidak yakin.tidak melihatnya,” jelasnya.
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo, menantang timnas futsal putri Indonesia untuk bisa mengkawinkan…
Bintang Gelandang Chelsea, Enzo Fernandez, tengah menjadi sorotan tajam. Setelah didatangkan dengan harga selangit dari…
Kevin Diks sudah mulai bergabung latihan dengan skuad timnas Indonesia yang diikuti 27 pemain di…
Legenda Arsenal, Paul Merson, kembali menyuarakan kekecewaannya atas keputusan klubnya yang tidak mendatangkan Alexander Isak…
Bomber Eintracht Frankfurt, Omar Marmoush, kini menjadi sorotan setelah penampilan impresifnya sejauh musim ini. Ia…
Krisis lini belakang yang dialami Real Madrid semakin menguat setelah cedera parah yang kembali menimpa…