Legenda Real Madrid, Aitor Karanka, menyebut jika Jude Bellingham lebih hebat dari Figo dan Zidane.
Figo dan Zidane adalah mantan pemain Madrid yang tergabung ke dalam skuad Los Galacticos kala itu. Mereka berdua juga sama-sama menjadi legenda di negaranya masing-masing, yakni Portugal dan Prancis.
Karanka menyebut bahwa gelandang muda Los Blancos itu bisa lebih hebat dari dua peraih Ballon d’Or itu.
“Saya tidak terkejut atau ragu, tapi mungkin salah satu kejutannya adalah betapa cepatnya ia melakukan ini. Saya bermain dengan Figo dan Zidane dan, bahkan bagi mereka, itu membutuhkan waktu,” ucapnya dilansir Mirror.
“Saya ingat ketika Zizou tiba di sini, bulan pertama atau dua bulan, ia tidak sebaik saat di Juventus atau setelahnya. Itu adalah Real Madrid,” sambungnya.
Mantan pemain belakang Madrid itu menambahkan bahwa hanya Bellingham dan Raul Gonzalez yang mampu beradaptasi di tim ibu kota Spanyol itu sejak usia muda.
“Tetapi dengan kepribadian dan karakter Jude (Bellingham), sepertinya ia sudah bermain di sini selama 10 tahun di Madrid. Tidak ada klub lain yang seperti itu,” Karanka menambahkan.
“Saat saya bermain di sini, ada pemain-pemain top tetapi semuanya lebih tua tetapi sekarang di usia 20 tahun, hanya satu yang saya pikirkan adalah Raul yang memulai kariernya pada usia 18 atau 19 tahun. Tetapi ketika Anda semuda Jude, sulit menemukan orang yang sesukses dirinya,” tandasnya.
Awal kehidupan Hansi Flick di Barcelona tidak pernah kekurangan pujian dalam beberapa bulan pertama kariernya,…
Kekalahan mengejutkan yang dialami Arab Saudi dari Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 telah…
PSBS Biak sukses meraih kemenangan ketika bertandang ke markas PSS Sleman pada pekan ke-11 Liga…
Persebaya Surabaya mengamankan kemenangan ketika menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-11 Liga 1 2024/25, Jumat…
Manchester baru saja kedatangan nakhoda anyar, Ruben Amorim. Namun, euforia kedatangan pelatih asal Portugal ini…
Timnas Basket Indonesia tengah berlaga di ajang Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025. Babak ini digelar…