Lewis Hamilton Dapat Hukuman di GP Turki 2021

Tio Prasetyon Utomo

October 08, 2021 · 1 min read

Lewis Hamilton Dapat Hukuman di GP Turki 2021
Other Sports | October 08, 2021
Lewis Hamilton dipastikan akan turun 10 posisi start di Formula 1 GP Turki pada akhir pekan ini setelah Mercedes memtuskan untuk mengganti komponen

MGOALINDO – Lewis Hamilton dipastikan akan turun 10 posisi start di Formula 1 GP Turki pada akhir pekan ini setelah Mercedes memtuskan untuk mengganti komponen mesin mobil sang pembalap. 

Di tengah persaingan merebut gelar juara musim ini dengan Max Verstappen, Mercedes tak ingin Hamilton gagal finis di sisa tujuh balapan tersisa, dimulai dari GP Turki pada Minggu (10/10).

Oleh karena itu, upaya mengganti komponen mesin pun dilakukan.

Mengingat jatah pergantian itu hanya tiga kali, dan Hamilton sudah menghabiskannya, maka pergantian berikutnya akan dikenakan penalti turun posisi.

Dilaporkan Motorsport, Mercedes hanya mengganti internal combustion engine (ICE) di mesin mobil Hamilton, bukan power unit secara keseluruhan. Oleh sebab itu, ia hanya turun 10 posisi saja, tak seperti Verstappen yang start paling belakang di GP Rusia lalu karena mengganti power unit-nya.

Hamilton diyakini akan tancap gas di sesi kualifikasi untuk bisa meraih posisi terdepan. Dengan begitu, ia akan memulai balapan di urutan 11. Pada posisi tersebut, kans Hamilton untuk setidaknya meraih podium di Istanbul Park diprediksi tak akan terganggu.

Pada musim lalu di tempat yang sama, Hamilton start di posisi 6 namun akhirnya mampu memenangi lomba. Situasi hujan saat itu pun menguntungkan driver 36 tahun itu, dan cuaca yang sama diprediksi akan kembali terjadi akhir pekan ini.

Penentuan gelar juara dunia F1 2021 diperkirakan akan berlangsung hingga seri terakhir, melihat ketatnya raihan poin Hamilton dan Verstappen saat ini. Hamilton sudah mengumpulkan 246,5 poin, unggul dua poin saja dari Verstappen di urutan kedua.