Foto: formula1.com
MSPORTS –
Lewis Hamilton mengaku begitu optimis dengan peluang timnya, Mercedes, di GP
Kanada yang akan berlangsung pada akhir pekan ini.
Perasaan
tersebut didapat setelah mereka meraih podium ganda di sesi balapan terakhir di
GP Spanyol pada awal Juni.
Hamilton
berhasil berakhir di posisi kedua di belakang Max Verstappen (Red Bull) dan rekan
setimnya, George Russell, melengkapi mereka di posisi ketiga.
Menurut juara
dunia tujuh kali tersebut, pencapaian ini memberi energi yang baru kepada
seluruh anggota The Silver Arrow setelah awal musim yang memang cukup
mengecewakan.
“Kami
membuat progres. Setelah balapan terakhir, kami semua begitu bersuka cita. Seluruh
anggota tim memiliki energi baru dan kami merasa seperti mendapat Bintang Utara,”
ungkapnya dikutip situs Formula 1.
“Kami tahu
ke mana kami akan melangkah dan kami tahu caranya menuju ke sana. Jadi,
semuanya berputar balik dan bekerja sekeras mungkin,” tegas Hamilton.
“Saya
bergairah datang ke sini (GP Kanada). Kami tidak tahu apakah sirkutinya sesuai
dengan mobil kami dan karakteristik mobil. Namun, cuaca mungkin mengubahnya. Kita
akan lihat,” pungkas Hamilton.
Saat ini,
di klasemen, Mercedes berada di bawah Red Bull. Mereka memiliki 152 poin,
tertinggal 135 angka.
AC Milan gagal memanfaatkan status tuan rumah, saat bermain imbang 0-0 melawan Juventus, pada pekan ke-13 Serie A 2024/25,…
Arsenal akhirnya kembali ke tren positif, setelah sukses membungkam Nottingham Forest dengan skor apik 3-0, pada pekan…
Inter Milan tampil gagah perkasa, saat meraih kemenangan meyakinkan 5-0 atas Hellas Verona, pada pertandingan…
Chelsea berhasil membawa pulang poin penuh, usai menang dengan skor minimalis, 2-1 atas Leicester City,…
Dewa United berhasil mengamankan tiga angka penting, setelah Bali United dengan skor tipis 1-0, dalam…
Awal kehidupan Hansi Flick di Barcelona tidak pernah kekurangan pujian dalam beberapa bulan pertama kariernya,…