MSPORTS – Juara dunia tujuh kali, Lewis Hamilton, masih berhasrat untuk berduel dengan Max Verstappen (Red Bull) musim ini.
Pada GP Belanda lalu Hamilton memiliki peluang untuk meraih juara GP perdananya musim ini dan berduel dengan sang juara bertahan.
Setelah musim lalu Hamilton dan Verstappen dengan sengit memperebutkan posisi terdepan, performa menurun Mercedes musim ini membuat Hamilton tidak banyak memiliki peluang untuk berduel dengan Verstappen di posisi terdepan.
“Saya sangat ingin kembali ke balapan dan memiliki kesempatan untuk berduel dengan Max, tapi hari itu masih belum tiba,” kata Hamilton, dikutip dari Sky Sports.
“Ada banyak hal yang bisa dipelajari (dari GP Belanda). Jika situasi ini sama di balapan selanjutnya, kami akan terus mengejar mereka dan mendapatkan kemenangan.”
“Saya mengambil sisi positif ini untuk ke depannya, sangat berterima kasih kepada tim dan semua kerja keras mereka karena ini berat untuk mereka. Mari jangan menyerah.”
Pada GP Belanda lalu, Hamilton yang start di posisi empat, sempat memimpin di sirkuit Zandvoort berkat performa Mercedes yang mampu melaju kencang saat menggunakan ban hard dan menempatkannya serta rekan setimnya, George Russell, di posisi podium.
Kemudian steward mengeluarkan virtual safety car yang dimanfaatkan Verstappen untuk mengganti ban soft. Sementara itu duo pembalap Mercedes gagal mengganti bannya dan kehilangan keunggulan akibat VSC ini.
Russell akhirnya mengganti bannya saat safety car usai Valtteri Bottas mengalami masalah pada mobilnya dan memarkirkan mobilnya di sisi lintasan.
Situasi ini menyisakan Hamilton dengan ban lamanya dan dengan mudah disalip Verstappen sebelum tikungan pertama usai safety car. Serta kembali disalip oleh Russell dan Charles Leclerc (Ferrari), yang membuat pembalap Inggris ini gagal meraih hasil podium atau bahkan kemenangan.
Dengan kemenangan ini, Verstappen berhasil memperlebar jarak 109 angka dengan Leclerc di posisi kedua.
Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, berbicara kans timnas Indonesia tembus Piala Dunia. Menurut Hajime Moriyasu, timnas…
Jepang meraih kemenangan 0-4 atas timnas Indonesia pada laga kelima Grup C putaran 3 Kualifikasi…
Pelatih Shin Tae-yong tidak memberikan garansi untuk timnas Indonesia lolos ke putaran 4 Kualifikasi Piala…
Pelatih Shin Tae-yong mengungkapkan alasan mencoret Eliano Reijnders dalam daftar susunan pemain timnas Indonesia saat…
Timnas Indonesia dibekuk 0-4 oleh Jepang pada laga kelima Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, pasang badan usai timnas Indonesia dikalahkan Jepang dengan skor 0-4…