Liga 1 2022/2023: Tanpa Wiljan Pluim, PSM Makassar Kalahkan Arema FC

Tio Prasetyon Utomo

August 20, 2022 · 2 min read

Liga 1 2022/2023: Tanpa Wiljan Pluim, PSM Makassar Kalahkan Arema FC
Football | August 20, 2022
Liga 1 2022/2023: Tanpa Wiljan Pluim, PSM Makassar Kalahkan Arema FC

MSPORTS – PSM
Makassar berhasil melanjutkan tren positif pada musim ini setelah mengalahkan
Arema FC di kandangnya sendiri, Stadion Gelora B.J Habibie, Parepare, Sabtu
(20/8/2022).

Tim asuhan
Bernardo Tavares ini menang dengan skor tipis saja, 1-0, berkat gol yang diciptakan
oleh Yuran Fernandes lewat titik penalti pada menit 41.

Sebelumnya,
penyerang asing mereka, Everton, dilanggar oleh Bagas Adi setelah menerima
umpan jauh dari Yuran sendiri.

Dengan cara
eksekusi ala pemain Chelsea dan Tim Nasional Italia, Jorginho, Yuran mampu
mengecoh kiper Arema, Teguh Amiruddin.

Meskipun, saling
menciptakan peluang, laga menjadi monoton karena tidak adanya lagi gol yang
tercipta di sisa waktu.

Terlepas dari hal itu, bagi
PSM, hasil ini sangatlah krusial. Pasalnya, tiga poin ini juga diraih tanpa pemain
penting serta kapten mereka, Wiljan Pluim.

Gelandang
asal Belanda tersebut memang sengaja diistirahatkan karena kelelahan mengingat
PSM yang juga masih tampil di kompetisi AFC Cup.

Kemenangan
ini pun membuat rekor tidak terkalahkan PSM di Liga 1 musim ini belum
tercoreng. Dari lima laga, mereka hanya sempat seri sekali saja kontra Persija
Jakarta dan sisanya meraih kemenangan.

Sementara
bagi Arema, ini merupakan kekalahan kedua setelah pada pekan pertama lalu dibantai
oleh Borneo FC dengan skor 0-3.

Di klasemen
sendiri, PSM kini berada di bawah Madura United sebagai pemuncak dengan poin
sama, 13, tetapi kalah secara selisih gol.

Sementara
Arema, mereka ada di posisi kedelapan dengan tujuh poin, kalah dari PSIS
Semarang yang ada di atasnya dan unggul secara selisih gol.

Selanjutnya,
PSM Makassar akan menghadapi Persib Bandung pada Minggu (28/8/2022).

Mereka seharusnya
melawan Barito Putera terlebih dahulu pada Rabu (24/8/2022). Namun, laga
tersebut dipastikan ditunda karena di hari itu PSM akan menghadapi Kuala Lumpur
City F.C di AFC Cup.

Sementara
Arema, mereka akan menghadapi RANS Nusantara FC pada Rabu (24/8/2022).