MSPORTS – Madura United berhasil merangsek ke puncak klasemen Liga 1 usai menang atas PSIS Semarang pada Sabtu (5/8). Gol tunggal Beto Goncalves berhasil membawa tim julukan Laskar Sape Kerrab ini menang tipis 1-0.
Bermain di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, tuan rumah Madura United mendominasi permainan namun belum bisa membuka keunggulan.
Sementara PSIS juga memiliki peluang dari Riyan Ardiansyah, lalu dari serangan balik melalui Wahyu Prast yang masih belum berbuah gol.
Usai jeda, Madura United terus mencoba membuka keunggulan. Dari tendangan sudut, Malik Risaldi melepaskan tandukan yang mampu ditepis oleh kiper PSIS Adi Satryo.
Peluang emas juga tercipta melalui tendangan bebas. Sayangnya tembakan Francisco Rivera hanya membentur tiang gawang.
Sementara PSIS juga nyaris membuka keunggulan. Kiper Madura United Wawan Hendrawan gagal mengamankan umpan tarik Bayu Fiqri, namun Gali Freitas gagal memaksimalkan bola liar di depan gawang.
Tuan rumah akhirnya berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-82. Berawal dari skema tendangan penjuru, Rivera memberikan umpan lambung ke area berbahaya yang langsung ditanduk oleh Beto Goncalves.
Satu gol ini cukup untuk membawa Madura United ke puncak klasemen semnetara Liga dengan raihan 13 angka dari 6 laga. Sementara PSIS berada di posisi ke-11 dengan 8 angka.
Madura United: Wawan Hendrawan, Cleberson Martins, Jacob William, Francisco Israel, Luiz Marcelo, Ricki Ariansyah, Fachruddin, Yuda Editya, Koko Ari, Dodi Alekvan, Jose Brandao.
Pelatih: Mauricio Ferreira
PSIS Semarang: Adi Satryo, Wahyu Prast, Gian Zola, Bayu Fiqri, Riyan Ardiansyah, Giovani Numberi, Gali Freitas, Dewangga, Diarra, Septian David, Lucas Gama.
Pelatih: Gilbert Agius
Pemain keturunan asal Belanda, Ole Romeny dilaporkan tengah berada di Jakarta. Kabar tersebut diungkap oleh…
Garuda Fans kini tak perlu khawatir lagi soal akses dan kenyamanan saat menyaksikan pertandingan antara…
Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Jepang dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 15…
Jelang pertandingan menghadapi timnas Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Jumat, 15 November…
Gelandang Persija Jakarta, Ryo Matsumura ternyata tengah mengalihkan perhatiannya ke laga antara Indonesia melawan Jepang.…
Cepat atau lambat Persib Bandung akan kembali berkandang di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA)…