MSPORTS – Persikabo 1973 harus puas dengan hasil imbang 2-2 saat menjamu Persita Tangerang pada pekan kelima Liga 1 2023-24, Jumat (28/7).
Pada partai yang berlangsung di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Persita yang datang sebagai tim tamu memiliki dua peluang dalam 10 menit.
Namun upaya dari Ramiro Fergonzi serta sundulan Christian Rontini masih belum berbuah gol.
Pada menit ke-25, Persita berhasil unggul lebih dulu berkat gol Rontini.
Namun tuan rumah berhasil menyamakan kedudukan saat pertandingan memasuki menit pertambahan waktu babak pertama. Yandi Sofyan mencatatkan namanya di papan skor untuk menjadikan skor 1-1 usai menerima umpan dari Pedrinho.
Babak kedua baru berjalan lima menit ketika Pedrinho yang menjadikan Persikabo unggul 2-1. Ia berhasil menanduk bola liar dari tembakan Jose Varela.
Persita kemudian menekan untuk mengejar ketertinggalan. Pada menit ke-79, Pendekar Cisadane sukses menyamakan kedudukan melalui gol dari pemain pengganti Esal Shahrul.
Esal Sahrul sempat membawa tim tamu unggul 3-2, sebelum golnya dianulir wasit karena offside dan skor 2-2 bertahan hingga bubar.
Hasil ini membawa Persikabo meraih lima poin dari lima laga pertama musim ini. Sementara Persita yang meraih 10 angka, berada di posisi kedua, di bawah Dewa United yang memiliki poin sama.
Persikabo 1973: Husna Al Malik; Syahrul Lasinari, Didik Wahyu, Nikola Kovacevic, Komarudin, Kaishu Yamazaki, Pedrinho, Roni Sugeng, Kemaluddin; Yandi Sofyan, Jose Varela.
Persita Tangerang: Adhitya Harlan; Muhammad Toha, Christian Rontini, Javlon Guseynov, M Jardel; Rifky Dwi, Sin Yeong Bae, Mateo Bustos; Irsyad Maulana, Ramiro Fergonzi, Ezequiel Vidal,
Kejutan datang dari skuad bulu tangkis Indonesia menjelang Malaysia Open 2024. Chico Aura Dwi Wardoyo…
Klub promosi Serie A, AC Monza, secara resmi memutuskan untuk memecat pelatih mereka, Alessandro Nesta.…
Kembalinya Ronald Araujo ke lapangan hijau setelah absen panjang akibat cedera menjadi angin segar bagi…
Luis Suarez, penyerang Uruguay yang pernah menorehkan sejarah bersama Barcelona dan Atletico Madrid, kembali menunjukkan…
Fase grup Piala AFF 2024 (ASEAN Championship) telah rampung. Sejumlah hasil mengejutkan terjadi di babak…
Legenda Manchester United, Jaap Stam, mengungkapkan penyesalannya atas keputusan klub menjual Scott McTominay ke Napoli…