Categories: FootballWorld Cup

Lionel Messi: Brazil dan Prancis Favorit Juara Piala Dunia

MSPORTS – Bintang sekaligus kapten tim nasional Argentina, Lionel Messi, mengatakan juara bertahan Prancis dan Brazil merupakan favorit untuk memenangkan Piala Dunia 2022 Qatar yang akan diadakan pada November mendatang.

Pemain Paris Saint-Germain ini mengatakan dua negara tersebut menjadi favorit karena memiliki pemain inti yang sudah lama bermain bersama.

Selain itu, Jerman, Inggris, dan Spanyol juga menjadi favorit, namun Prancis dan Brazil lah menjadi tim terbaik yang akan memperebutkan titel juara di turnamen akbar tersebut.

“Kami selalu berpikir soal tim hebat yang sama, tapi jika harus memilih, Brazil dan Prancis adalah dua kandidat untuk memenangkan Piala Dunia,” kata Messi kepada DirecTV Sports, dikutip dari Reuters.

“Mereka memiliki kelompok pemain yang sama sejak lama, bermain dengan baik. Prancis, selain Piala Eropa lalu ketika mereka tereliminasi (di 16 besar) dan bermain ubruk, mereka memiliki pemain-pemain yang impresif.”

“Mereka memiliki ide yang jelas dan di bawa pelatih yang sama (Didier Deschamps). Brazil juga serupa (di bawah Tite).”

Messi tidak menyebut Argentina sebagai favorit meski timnya tak terkalahkan dalam 35 laga terakhir dan skuad Lionel Scaloni tersebut memenangkan Copa America tahun lalu.

Namun Argentina kini dihantam badai cedera yang diderita Paulo Dybala dan Angel Di Maria. Hal tersebut membuat Messi khawatir dengan kondisi kompatriotnya menjelang Piala Dunia Qatar yang tak lama lagi akan digelar

“Ini sebuah kekhawatiran karena ini Piala Dunia yang berbeda, Anda bermain di waktu yang berbeda dan kami sungguh dekat sehingga hal sekecil apa pun bisa terjadi pada Anda untuk menyingkirkan Anda,” tambah Messi.

“Saya harap mereka pulih, mereka memiliki banyak waktu untuk pulih untuk Piala Dunia. Saya berharap kita semua bisa ke sana dengan sehat.”

Di Maria yang kini bermain bersama Juventus menderita cedera Hamstring dan akan menepi hingga bulan depan. Sementara Dybala mengalami masalah pada pahanya saat membela AS Roma yang dapat membuatnya absen pada Piala Dunia yang akan diadakan pada November hingga Desember.

Cedera yang mendera menjelang Piala Dunia merupakan ketakutan tersendiri bagi Messi.

“Melihat hal ini menakutkan tapi memikirkannya bisa jadi kontradiktif. Hal yang terbaik adalah selalu bersikap normal, bermain sepak bola adalah cara terbaik untuk tetap sehat.”

Argentina tergabung dengan Arab Saudi, Meksiko, dan Polandia di Grup C pada Piala Dunia Qatar.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Jadwal MPL ID S14 Hari Ini: Geek Fam Hadapi Dewa United Esports, Bigetron Alpha Tantang Tim Liquid ID

MPL ID Season 14 kembali berlanjut! Turnamen Mobile Legends: Bang Bang di Indonesia itu telah…

2 jam ago

Perolehan Medali PON XXI Aceh-Sumut: Jawa Barat Masih Ungguli DKI Jakarta Di Puncak

Kotingen Jawa Barat berhasil merebut posisi puncak klasemen perolehan medali PON XXI Aceh-Sumut 2024 dari…

2 jam ago

Ultras AS Roma Lakukan Protes Setelah Daniele De Rossi Dipecat

Ultras AS Roma telah mengumumkan bahwa mereka akan menggelar protes terhadap keputusan pemecatan pelatih Daniele…

3 jam ago

Pemeliharaan Rumput, Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 Dialihkan ke Stadion Madya Senayan

Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) mengumumkan pertandingan Timnas Indonesia U-20 di babak kualifikasi Piala Asia…

5 jam ago

‘Mereka Pantas Menang’ – Hansi Flick Terima Kekalahan Barcelona dari AS Monaco

Raksasa La Liga Barcelona harus menelan pil pahit dalam laga pembuka Liga Champions musim 2024/25,…

5 jam ago

‘Ini Penyelamatan Terbaik!’ – Bos Arsenal Mikel Arteta Puji Penampilan Gemilang David Raya

Manajer Arsenal Mikel Arteta mengutarakan kekagumannya terhadap performa gemilang kiper David Raya, saat bermain imbang 0-0 melawan Atalanta di…

6 jam ago