Categories: FootballFootball News

Liverpool Pinjamkan Fabio Carvalho ke RB Leipzig

Foto: Twitter/RBLeipzig_EN

MSPORTS –
Liverpool memutuskan untuk meminjamkan Fabio Carvalho ke RB Leipzig untuk musim
2023/2024. Tidak ada opsi pembelian permanen dalam transfer ini.

Gelandang
berusia 20 tahun asal Portugal tersebut baru saja dibeli oleh The Reds dari
Fulham pada bursa transfer musim panas tahun lalu.

Pada musim
debutnya, pemain setinggi 1,7 meter itu mencatatkan 21 penampilan dan mencetak
3 gol di seluruh kompetisi.

Liverpool
menyebut bahwa peminjaman ini akan menjadi kesempatan untuk pemain lulusan
akademi Benfica itu untuk ‘melanjutkan perkembangan dan meraih lebih banyak
pengalaman’.

Ini pun
diakui sendiri oleh pemain yang lahir pada 30 Agustus 2022 tersebut.

“Sebagai
pemain muda, ini adalah langkah yang besar bagi saya untuk pindah dari Inggris
ke Bundesliga dan RB Leipzig. Saya bergabung dengan tim yang kuat, yang sangat
sukses dalam beberapa tahun terakhir,” ungkapnya.

“Sekarang,
saya ingin membantu membangun tim ini serta menantikan untuk menghadapi
tantangan baru. Tujuan saya adalah untuk bermain sebanyak mungkin, di liga, di
piala liga, dan terutama di Liga Champions,” lanjutnya.

“RB Leipzig
memiliki reputasi memberikan para pemain muda kesempatan semacam ini. Itu mengapa
ini adalah klub yang sangat sempurna bagi saya untuk melanjutkan perkembangan,”
tegasnya.

Sementara itu,
bagi Leipzig, kedatangan Carvalho pun akan menambah opsi lini serang mereka. Sebagai
catatan, musim lalu, Leipzig berakhir di posisi ketiga Bundesliga dan menjuarai
DFB Pokal.

“Fabio
Carvalho adalah talenta yang besar. Fakta bahwa Liverpool baru merekrutnya
membuktikannya. Dia cepat, lincah, penuh trik, dan kreatif,” kata Max Eberl, anggota
Dewan Olahraga Leipzig.

“Dia suka
melepaskan tembakan dan juga bisa melayani rekan setimnya. Kami akan memberikan
Fabio waktu yang ia butuhkan untuk kerasan di sini dan menyesuaikan dengan
kehidupan di negara serta klub baru,” sambung Eberl.

“Kami
menantikan dirinya memperbaiki permainan menyerang kami dan untuk memiliki opsi
tambahan di posisi ini,” pungkas Eberl.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 Perebutkan Total Hadiah Rp153 Juta

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 menjadi ajang paling prestisius bagi para pebiliar pemula.…

2 jam ago

Hasil Crystal Palace Musim Lalu Buat Orang Berekspektasi Tinggi

Manajer Crystal Palace Oliver Glasner mengatakan penampilan apik mereka di akhir musim lalu membuat banyak…

3 jam ago

Resmi! Graham Arnold Mengundurkan Diri dari Timnas Australia

Pelatih Australia Graham Arnold telah resmi mengundurkan diri dari jabatannya per 20 September 2024. Hal…

3 jam ago

Bagas Adi Optimistis Bali United Kalahkan Malut United

Bek Bali United, Bagas Adi Nugroho dipastikan akan mengisi lini belakang di laga pekan keenam…

3 jam ago

Nova Arianto Senang Timnas Indonesia U-17 Dapat Pelajaran Berharga

Pelatih Timnas Indonesia U-17 Nova Arianto mengaku puas dengan kinerja para pemain dalam uji tanding…

3 jam ago

Indra Sjafri Panggil 30 Pemain untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

Pelatih kepala Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri umumkan 30 pemain untuk persiapan menuju babak kualifikasi…

3 jam ago