MSPORTS – Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, mengatakan timnya tidak takut dengan tim mana pun di fase gugur Champions League. Rossoneri lolos ke babak 16 besar usai menjadi runner-up Grup E di bawah Chelsea.
Pada laga terakhir, Rossoneri hanya memerlukan hasil imbang melawan RB Salzburg. Namun performa gemilang di San Siro berhasil menang telak 4-0.
Sebagai runner-up grup, Milan akan berhadapan dengan salah satu dari pemenang grup lainnya seperti FC Porto, Bayern Munich, Benfica, Manchester City, Real Madrid, dan Tottenham Hotspur.
“Tidak peduli siapa pun yang kami hadapi, ini akan sulit,” kata Pioli kepada Amazon Prime Video Italia, dikutip dari Football Italia.
“Kami juara Italia dan kami harus memainkan sepak bola kami, mencoba untuk melangkah sejauh mungkin. Tidak perlu takut atau semacamnya. Sekarang kami harus kembali di Serie A, menempel ketat Napoli, yang sedang dalam tren bagus.”
“Kami harus ambisius di Champions League dan tidak takut akan apa pun siapa pun.”
Milan lolos usai meraih 10 poin dari enam laga di babak Grup E, selisih tiga angka dari Chelsea di peringkat pertama, serta unggul empat angka dari Salzburg.
Patrick Vieira sedikit tertawa saat ia dihadapkan dengan pertanyaan yang tak terelakkan, tentang hubungannya dengan…
Pelatih AS Roma Claudio Ranieri mengungkapkan dirinya belum tentu akan memainkan penyerang Paulo Dybala dan…
Pelatih kawakan Claudio Ranieri bakal menjalani laga perdananya untuk AS Roma musim ini, saat bertandang…
Klub raksasa Serie A Juventus, dikabarkan membuka opsi untuk melepas pemain anyar mereka, Douglas Luiz,…
Mantan gelandang Inter dan Fiorentina Borja Valero meyakini, pemahaman Romelu Lukaku tentang gaya bermain Antonio…
Pelatih Napoli Antonio Conte mengonfirmasi Scott McTominay bisa bermain, saat menjamu AS Roma, dalam lanjutan…