Italia sukses meraih kemenangan 2-0 atas Ekuador pada pertandingan persahabatan di Red Bull Arena, Senin (25/3) dini hari WIB. Gol-gol kemenangan Gli Azzurri dicetak oleh Lorenzo Pellegrini (3′) dan Nicolo Barella (90+4′).
Penjaga gawang Tottenham Hotspur Guglielmo Vicario diberi kesempatan oleh Luciano Spalletti untuk melakoni debutnya bersama Italia. Dan laga pertamanya berlangsung dengan baik untuknya.
Italia langsung unggul cepat saat pertandingan baru berjalan tiga menit. Berawal dari sepakan bebas Federico Dimarco yang membentur pagar betis pemain Ekuador, bola kemudian jatuh di kaki Pellegrini, yang kemudian melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti.
Unggul satu gol membuat Italia nyaman bermain. Tetapi, Ekuador bukannya tanpa perlawanan. Mereka beberapa kali mampu memberikan ancaman ke pertahanan Gli Azzurri, tetapi tidak ada gol yang tercipta sebab penyelesaian akhir mereka yang kurang bagus.
Gli Azzurri akhirnya baru bisa menambah gol di masa injury time babak kedua. Adalah Barella yang mencatatkan namanya di papan skor. Kali ini dia sukses menjebol gawang Ekuador setelah meneruskan umpan dari Riccardo Orsolini.
Skor 2-0 bertahan hingga pertandingan berakhir. Italia pun menang atas Ekuador.
Susunan pemain:
Ekuador: Burrai; Torres, Pacho, Hincapie; Preciado, Franco, Caicedo, Estupinan; Minda, Plata, Sarmiento
Italia: Vicario; Darmian, Mancini, Bastoni; Bellanova, Barella, Jorginho, Dimarco; Zaniolo, Pellegrini; Raspadori
Awal kehidupan Hansi Flick di Barcelona tidak pernah kekurangan pujian dalam beberapa bulan pertama kariernya,…
Kekalahan mengejutkan yang dialami Arab Saudi dari Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 telah…
PSBS Biak sukses meraih kemenangan ketika bertandang ke markas PSS Sleman pada pekan ke-11 Liga…
Persebaya Surabaya mengamankan kemenangan ketika menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-11 Liga 1 2024/25, Jumat…
Manchester baru saja kedatangan nakhoda anyar, Ruben Amorim. Namun, euforia kedatangan pelatih asal Portugal ini…
Timnas Basket Indonesia tengah berlaga di ajang Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025. Babak ini digelar…