Categories: FootballOther League

Lyon Juarai Liga Champions Wanita Setelah Kalahkan Juara Bertahan Barcelona

MGOALINDO –
Olympique Lyon berhasil menjuarai Liga Champions Wanita setelah mengalahkan Barcelona
yang merupakan juara bertahan dengan skor 3-1, Minggu (22/5/22) dini hari WIB.

Bermain di Juventus
Stadium, Italia, Lyon mampu unggul cepat pada menit keenam. Amandine Henry
melepaskan tendangan spektakuler jarak jauh yang membuat kiper Barcelona,
Sandra Panos, tidak berkutik.

Ada
Hegerberg menggandakan keunggulan Lyon lewat sundulannya pada menit 23. Ia
menerima umpan terukur dari bek kiri Selma Bacha.

Barca
semakin tertinggal jauh pada menit 33 ketika Cararina Macario mencetak gol
ketiga Lyon. Ia dengan muda menceploskan bola ke gawang yang kosong setelah menerima
umpan dari Hegerberg.

Empat menit
sebelum babak pertama usai, Barca mampu memperkecil keadaan lewat gol dari
kapten mereka, Alexia Putellas. Pemain kaki kiri tersebut melepaskan tendangan
satu sentuhan setelah menerima umpan dari Graham Hansen.

Pada babak
kedua, Barca berusaha untuk bangkit. Mereka menekan sejak awal.

Pada menit
59, mereka hampir saja merubah skor menjadi 2-3. Pemain tengah Barca, Patrcia
Guijarro, melepaskan tendangan dari tengah lapangan. Sayang, usaha luar bisanya
masih membentur mistar.

Skor tidak berubah
hingga pertandingan usai. Lyon pun berhasil menjadi juara. Ini merupakan gelar
kedelapan mereka, terbanyak di antara tim lain di kompetisi ini.

Pada musim
lalu, Barca berhasil menjadi juara yang juga merupakan gelar pertamanya dengan
mengalahkan Chelsea.

Pertandingan
Lyon dan Barca ini sendiri merupakan ulangan final pada musim 2018/2019 lalu di
mana Lyon kala itu juga keluar sebagai pemenang dengan skor 4-1.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Duduki Jabatan Wamenpora, Taufik Hidayat: Matahari Cuma Satu

Legenda bulu tangkis, Taufik Hidayat, kini menduduki kursi Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia…

60 menit ago

Bekas Atlet, Taufik Hidayat Tertantang Hadapi Ekspektasi Tinggi dalam Jalankan Mandat sebagai Wamenpora

Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora),Taufik Hidayat, menyadari ekspektasi yang besar dalam menjalan…

2 jam ago

Timnas Futsal Indonesia Bidik Gelar Juara di Piala AFF Futsal 2024

Tim Nasional Futsal Indonesia berambisi untuk meraih gelar juara di Piala AFF 2024, yang akan…

5 jam ago

Resmi Jadi Wamenpora, Taufik Hidayat Fokus Tingkatkan Prestasi Olahraga

Taufik Hidayat secara resmi dilantik menjadi Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Wamenpora RI)…

5 jam ago

Menpora Akan Dorong Indonesia Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Futsal

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Dito Ariotedjo menegaskan dukungan pemerintah dalam peningkatan prestasi olahraga…

5 jam ago

Menpora Lepas Timnas Futsal Indonesia ke Piala AFF di Thailand

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo menerima sekaligus melepas Tim Nasional (Timnas) Futsal Indonesia…

6 jam ago