Foto: X/@WestHam
MSPORTS –
Brighton & Hove Albion menelan hasil mengecewakan dalam pertandingan pekan
ketiga Premier League 2023/2024, Sabtu (26/8/2023).
Bermain di
kandang sendiri, Amex Stadium, The Seagulls dipermalukan oleh West Ham United
dengan skor 3-1.
James
Ward-Prowse membuka papan skor untuk The Hammers pada menit 19. Pemain yang
baru dibeli dari Southampton ini berhasil menuntaskan umpan dari Michail
Antonio.
Pada menit
58, Jarrod Bowen menggandakan keunggulan. Ia menaruh bola dengan sentuhan kecil
setelah terlebih dahulu melakukan kontrol indah saat menerima umpan dari Said
Benrahma.
Antonio mencetak
gol terakhir tim asuhan David Moyes pada menit 63. Penyerang kuat tersebut
menuntaskan sebuah skema serangan balik cepat.
Pada menit
81, Pascal Gross mencetak gol hiburan untuk Brighton. Ia melepaskan sebuah
tembakan mendatar terukur dari luar kotak penalti.
Dengan hasil
ini, West Ham untuk sementara memuncaki klasemen.
Mereka mengoleksi
tujuh poin, sama dengan milik Arsenal dan Tottenham Hotspur tetapi unggul secara
selisih poin. Brighton ada di posisi keempat dengan enam angka.
Di pertandingan
berikutnya, West Ham akan menghadapi Luton Town (1/9/2023). Sementara itu,
Brighton akan kembali bermain di kandang dengan melawan Newcastle United
(2/9/2023).
Laga kelima Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia antara timnas Indonesia…
Suasana tegang terjadi dalam face-off terakhir pada duel tinju yang mempertemukan Mike Tyson vs Jake…
Pemain keturunan asal Belanda, Ole Romeny dilaporkan tengah berada di Jakarta. Kabar tersebut diungkap oleh…
Garuda Fans kini tak perlu khawatir lagi soal akses dan kenyamanan saat menyaksikan pertandingan antara…
Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Jepang dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 15…
Jelang pertandingan menghadapi timnas Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Jumat, 15 November…