Categories: FootballFootball News

Manchester City Akan Berjuang Pertahankan Kyle Walker

Foto: Twitter/kylewalker2

MSPORTS –
Pep Guardiola menegaskan bahwa Manchester City akan berjuang untuk
mempertahankan Kyle Walker.

Bek kanan
berusia 33 tahun tersebut tengah dikatikan dengan Bayern Munich. Guardiola
bahkan mengonfirmasi bahwa mereka telah menjalin komunikasi terkait transfer
ini.

Pelatih asal
Spanyol tersebut menilai bahwa Walker memiliki kualitas yang tidak tergantikan
sehingga membuat mereka ingin terus memilikinya.

“Kyle
sangatlah penting bagi kami. Dia memiliki kualitas yang spesifik yang sangat
sulit untuk dicari. Saya tidak tahu apa yang akan terjadi. Kedua klub sudah
berhubungan,” ungkapnya.

“Namun,
kami akan memperjuangkannya. Kyle masih pemain kami,” tegasnya.

Menariknya,
pada Rabu (26/7/2023) sore, City dan Bayern akan saling bertemu di sebuah laga
uji coba yang digelar Japan National Stadium.

Guardiola menyatakan
bahwa dia akan tetap memainkan Walker terlepas mereka tengah berada dalam
proses negosiasi.

“Kami harus
bermain melawan Bayern dengan para pemain baik kami. Saya harap dia akan
bertahan bersama kami sepanjang musim. Mengapa dia tidak akan bermain?” pungkas
Guardiola.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Lionel Messi Terkesan Dengan Kebangkitan Barcelona Di Bawah Asuhan Hansi Flick

Awal kehidupan Hansi Flick di Barcelona tidak pernah kekurangan pujian dalam beberapa bulan pertama kariernya,…

12 jam ago

Kalah Di Tangan Timnas Indonesia, Pelatih Arab Saudi Herve Renard Dituntut Mundur

Kekalahan mengejutkan yang dialami Arab Saudi dari Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 telah…

13 jam ago

Hasil Liga 1: Gol Tunggal Kelly Sroyer Pastikan Kemenangan PSBS Biak Atas PSS Sleman

PSBS Biak sukses meraih kemenangan ketika bertandang ke markas PSS Sleman pada pekan ke-11 Liga…

15 jam ago

Hasil Liga 1: Comeback Atas Persija Jakarta, Persebaya Surabaya Kokoh Di Puncak Klasemen

Persebaya Surabaya mengamankan kemenangan ketika menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-11 Liga 1 2024/25, Jumat…

16 jam ago

Ruben Amorim Syok Berat Lihat Latihan Manchester United: Pemain Santai, Intensitas Minim!

Manchester baru saja kedatangan nakhoda anyar, Ruben Amorim. Namun, euforia kedatangan pelatih asal Portugal ini…

16 jam ago

Jadwal Timnas Indonesia Di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025

Timnas Basket Indonesia tengah berlaga di ajang Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025. Babak ini digelar…

17 jam ago