Manchester City Permalukan Sevilla 4-0

MSPORTS –
Manchester City membantai Sevilla dengan skor 4-0 dalam pertandingan pertama
Liga Champions 2022/2023. City bermain sebagai tamu di Ramon Sanchez Pizjuan.

Erling
Haaland membuka papan skor pada menit 20. Mendapat umpan dari Kevin De
Bruyne, penyerang asal Norwegia ini berhasil menjangkau bola yang cukup tinggi.

Phil Foden mencetak
gol kedua City pada menit 58. Di dalam kotak penalti, ia begitu leluasa
mengontrol bola sebelum akhirnya melepaskan tendangan keras mendatar.

Haaland
berhasil mencetak brace pada menit 67. Ia memanfaatkan bola rebound dari
tendangan Foden yang ditepis oleh kiper Sevilla, Bono.

Ruben Dias
akhirnya menutup pesta gol City lewat golnya pada menit 90+2. Proses gol
terjadi mirip seperti gol pertama Haaland. Bedanya, bola bergulir mendatar.

City memang
mendominasi secara penuh pertandingan ini. Mereka menguasai bola hingga 63
persen dan melepaskan 24 tembakan dengan 10 mengarah ke gawang.

Sementara
Sevilla, mereka hanya mampu melepaskan satu saja tembakan tepat sasaran dari
enam kali percobaan.

Hasil ini
membuat City untuk sementara memuncaki klasemen grup G, unggul secara selisih
gol dari Borussia Dortmund yang beberapa jam sebelumnya meraih kemenangan 3-0
atas Copenhagen.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Jake Paul Ejek Mike Tyson Bak Peri Kecil Pemarah – Catat Link Streaming untuk Besok

Suasana tegang terjadi dalam face-off terakhir pada duel tinju yang mempertemukan Mike Tyson vs Jake…

5 menit ago

Ole Romeny Lagi di Jakarta, Disinyalir Bakal Dinaturalisasi PSSI

Pemain keturunan asal Belanda, Ole Romeny dilaporkan tengah berada di Jakarta. Kabar tersebut diungkap oleh…

2 jam ago

PSSI Beri Kemudahan untuk Garuda Fans Menonton Timnas Indonesia

Garuda Fans kini tak perlu khawatir lagi soal akses dan kenyamanan saat menyaksikan pertandingan antara…

3 jam ago

Head-to-head Timnas Indonesia Melawan Jepang

Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Jepang dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 15…

3 jam ago

Jay Idzes Sebut Timnas Indonesia Masih Punya Peluang Lolos

Jelang pertandingan menghadapi timnas Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Jumat, 15 November…

3 jam ago

Ryo Matsumura Prediksi Timnas Indonesia akan Sulitkan Jepang

Gelandang Persija Jakarta, Ryo Matsumura ternyata tengah mengalihkan perhatiannya ke laga antara Indonesia melawan Jepang.…

3 jam ago