Categories: FootballFootball News

Manchester United Didenda 300 Ribu Euro Karena Langgar FFP

Foto: Twitter/ManUtd

MSPORTS –
Manchester United didenda 300 ribu euro oleh Badan Sepak Bola Eropa (UEFA)
karena melanggar salah satu aturan Financial Fair Play.

Dilansir
dari Sky Sports, Badan Pengendalian Finansial Klub UEFA (CFCB) menyatakan bahwa Setan Merah
tidak mencapai target yang telah ditetapkan dalam pasal ‘Defisit Minor
Pengimpasan’.

Pasal tersebut
sendiri diberlakukan oleh UEFA pada 2019 hingga 2022 ketika dunia tengah
dilanda oleh pandemi Covid-19. Dengan aturan ini, organisasi yang dipimpin oleh
Aleksander Ceferin itu mencoba memberi ‘kelonggaran’ kepada para klub.

Namun,
seperti telah dinyatakan, MU tidak memenuhi target dari. Di antaranya adalah terkait
transfer pemain, gaji, dan pajak.

MU sendiri
menyatakan menerima hukuman tersebut. Namun, mereka beralasan bahwa kesalahan
ini terjadi tidak terlepas karena situasi saat itu.

“Selagi
kecewa dengan keputusan, Manchester United menerima denda oleh apa yang disebut
UEFA sebagai pelanggaran teknik minor dari peraturan Financial Fair Play
sebelumnya,” tulis pernyataan dari MU.

“Ini
tercermin dari perubahan cara UEFA menyesuaikan kerugian karena Covid-19 selama
periode laporan 2022 di mana membuat kami hanya bisa menerima pendapatan sebesar
15 juta euro dari 281 juta euro yang hilang karena pandemi berdasarkan perhitungan
FFP,” jelas pernyataan dari MU.

Namun,
hukuman ini disebut tidak akan mempengaruhi rencana transfer MU saat ini.

Selain itu,
Barcelona juga menjadi klub lain yang menerima denda dari UEFA, yaitu sebesar
500 ribu euro.

Untuk
Barca, UEFA mendakwa mereka karena memberikan laporan keuntungan yang salah. Di
dalamnya, Barca memasukkan ‘aset pembuangan tidak berwujud’ yang seharusnya tidak
dihitung.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Empat Wasit Indonesia Bertugas di AFC Champions League Two

Empat wasit Indonesia dipercaya menjadi pengadil salah satu pertandingan matchday pertama AFC Champions League Two…

10 menit ago

Erick Thohir Pastikan Berkomitmen kepada Timnas Putri Indonesia

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyatakan tidak pernah membeda-bedakan komitmen dalam membangun sepak bola nasional.…

14 menit ago

Talenta Muda Real Madrid: Lima Pemain Termuda yang Cetak Gol di Liga Champions

Real Madrid dikenal sebagai klub yang melahirkan banyak talenta muda berbakat. Di ajang Liga Champions,…

15 menit ago

Persebaya Surabaya Berambisi Kalahkan PSBS Biak

Persebaya Surabaya sedang menikmati tren positif yang berada di posisi ke-2 klasemen sementara Liga 1…

20 menit ago

PSBS Biak Ingin Perpanjang Tren Positif di Musim Ini

PSBS Biak dalam tren positif usai meraih dua kemenangan beruntun laga sebelumnya di Liga 1…

25 menit ago

Pelatih Arema FC Siap Evaluasi Timnya Demi Raih Kemenangan

Sepanjang gelaran Liga 1 2024/25 Arema FC sudah mengalami dua kekalahan. Terbaru saat away pada…

30 menit ago