Manchester United Melempem Musim Ini, Jurgen Klopp: Tidak Ada Jaminan Menang, Hanya Ada Peluang

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, tidak ingin terlalu terpengaruh oleh kurang konsistennya performa Manchester United musim ini. Klopp tetap menganggap Setan Merah sebagai tim yang memiliki kualitas.

Liverpool dijadwalkan akan bertandang ke kandang Manchester United dalam perempat final FA Cup 2023/2024. Pertandingan antara kedua tim dijadwalkan berlangsung pada Minggu (17/3) malam WIB.

Meskipun Liverpool diunggulkan untuk meraih kemenangan karena performa dan konsistensi permainan mereka lebih baik daripada Manchester United, Klopp tetap tidak meremehkan lawan.

Manchester United telah menunjukkan penampilan yang naik turun sepanjang musim ini, dengan Bruno Fernandes dan rekan-rekannya saat ini berada di peringkat keenam Premier League.

Meskipun sering mengalami masalah cedera dan penampilan yang tidak konsisten, Klopp tetap mengakui kualitas Manchester United sebagai lawan yang layak diwaspadai.

“Saya tidak tahu banyak tentang musim mereka tapi saya melihat beberapa pertandingan yang sangat, sangat bagus,” kata Klopp di situs resmi klub.

“Ada banyak kualitas di sana. Jelas mereka juga punya masalah cedera, tapi kualitasnya bagus.”

Pertandingan Liverpool melawan Manchester United akan berlangsung di Old Trafford. Klopp menegaskan bahwa bermain di kandang Setan Merah bukanlah hal yang mudah.

“Itu selalu menjadi tempat yang sulit bagi kami, itu tidak mudah,” lanjut Klopp.

“Itu sangat berarti bagi kedua kelompok penggemar, itu sangat berarti segalanya. Kami tahu itu – [dan] kami mencoba menunjukkannya di lapangan juga dengan tingkat kerja keras, tapi Anda tidak pernah tahu.”

“Tidak ada jaminan, yang ada hanyalah peluang. Begitulah cara kami melihatnya dan kami benar-benar ingin mencobanya,” tandasnya.

Muhammad Gemilang

42040

Recent Posts

Piala AFF Futsal 2024 – Cukur Thailand, Timnas Indonesia Tembus ke Final

Timnas Futsal Indonesia meraih kemenangan 5-1 atas Thailand pada semifinal Piala AFF Futsal 2024 di…

3 jam ago

Menpora Ingin Timnas Esport Indonesia Berprestasi di Tingkat Dunia

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora), Dito Ariotedjo, secara resmi melepas timnas Esport Indonesia…

5 jam ago

Erick Thohir Revisi Target Realistis Timnas Indonesia di Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, meninjau kembali target realistis untuk timnas Indonesia pada Grup C…

5 jam ago

Erick Thohir Jamin Keselamatan Suporter Tim Tamu saat Away ke Kandang Timnas Indonesia

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menjamin keselamatan suporter tim tamu saat away ke kandang timnas…

6 jam ago

Kevin Diks Disumpah Hari Ini, akan Jadi Pengganti Mees Hilgers yang Terancam Absen

Calon pemain timnas Indonesia, Kevin Diks dijadwalkan diambil sumpah kewarganegaraan di Denmark, Jumat (8/11/2024) waktu…

7 jam ago

Usai Sidak SUGBK Jelang Dipakai Timnas Indonesia, Erick Thohir: Terbaik yang Pernah Saya Rasakan

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, telah meninjau kesiapan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan,…

7 jam ago