Manchester United Pinjamkan Mason Greenwood ke Getafe

Tio Prasetyon Utomo

September 02, 2023 · 1 min read

Manchester United Pinjamkan Mason Greenwood ke Getafe
Football | September 02, 2023
Manchester United Pinjamkan Mason Greenwood ke Getafe

Foto: X/@GetafeCF

MSPORTS – Manchester
United mengumumkan pada hari terakhir bursa transfer musim panas 2023 bahwa
mereka telah meminjamkan Mason Greenwood ke Getafe.

Padahal,
Setan Merah sempat mengeluarkan pernyataan bahwa mereka telah sepakat untuk
menghentikan kerja sama dengan pemain berusia 21 tahun tersebut.

Seperti diketahui,
pemain kidal tersebut terkena kasus kekerasan dan pemerkosaan pada awal 2022. Karier
sepak bolanya pun terhenti untuk sementara.

Namun, pada
tahun ini, proses hukum tersebut selesai dan Greenwood dinyatakan tidak
bersalah. Salah satu alasannya adalah karena saksi yang mengundurkan diri dan tidak adanya barang bukti yang cukup.

Meski begitu,
MU tidak langsung menerima keputusan tersebut. Mereka pun memutuskan untuk
melakukan investigasinya sendiri. 

Hasilnya,
proses yang dilakukan oleh MU berakhir sama dengan seperti di pengadilan.

Saat itu,
MU menyatakan bahwa demi karier Greenwood sendiri, akan lebih baik bagi dirinya
untuk melanjutkannya ‘jauh dari Old Trafford’. 
Mereka menyepakati keputusan tersebut.

Dengan transfer
ke Getafe ini, MU pun tampaknya masih menganggap Greenwood sebagi pemain mereka
tetapi tidak akan menggunakan jasanya lagi, setidaknya hingga kontraknya habis
pada 2025.

“Mason
Greenwood telah bergabung dengan tim LaLiga Getafe CF secara pinjaman semusim
penuh. Kepindahan ini membuat Greenwood bisa memulai membangun kembali kariernya jauh
dari Manchester United. Klub akan terus menawarkan dukungan kepada Mason dan
keluargannya selama periode transisi ini,” tulis pernyataan MU soal peminjaman
ini.