MSPORTS – Penjaga gawang Bayern Munich, Manuel Neuer resmi memperpanjang kontraknya hingga 2024 mendatang. Hal ini diumumkan oleh klub asal Bavaria ini pada Senin (23/5).
Pemain asal Jerman akan berada di Bayern selama 13 tahun saat masa kontraknya berakhir.
Kapten Bayern ini telah memenangkan 10 titel Bundeslia dan dua Liga Champions sejak tiba dari Schalke pada 2011 lalu. Kedatangan Neuer mengakhiri pencarian kiper kelas dunia yang dilakukan Bayern sejak pensiunnya Oliver Kahn pada 2008 yang kini menjadi CEO Bayern.
“Manuel Neuer merupakan kiper terbaik di dunia dan sudah menjadi sebuah standard di seluruh dunia selama bertahun-tahun,” kata Kahn, dikutip dari situs resmi klub.
“Hal tersebut merupakan prestasi yang besar menjadi pemain kelas dunia untuk waktu yang lama.
“Manuel merupakan sosok penting dalam sejarah FC Bayern.”
Neuer yang juga kapten tim nasional Jerman ini sudah tampil sebanyak 470 kali untuk Bayern di semua kompetisi. Ia mengikuti jejak Thomas Muller yang juga memperbarui kontraknya hingga 2024.
“Kami akan kembali memiliki tim yang bagus dan bersaing untuk semua titel juara,” kata Neuer.
“Sebagai kiper, kapten, dan pemimpin, saya ingin menjadi pendukung dan faktor penting untuk tujuan besar kami.
“Kami ingin memperpanjang rekor juara kami dan kembali berlaga di Piala Jerman dan Liga Champions.”
Juru latih Inter Milan Simone Inzaghi mengaku dirinya tak pernah ragu jika Joaquin Correa akan…
Dewan Penasihat AC Milan Zlatan Ibrahimovic menyebut Alvaro Morata tetap memiliki peran penting sebagai penyerang…
Pegadaian sebagai sponsor utama kompetisi Liga 2 2024/25, bersama dengan Persiraja Banda Aceh, menggelar kegiatan…
Persita Tangerang sudah ditunggu oleh jadwal padat di bulan Desember, sebanyak enam laga Liga 1…
Dewa United Artemis baru saja melepas 5 roster Free Fire Ladies untuk menghadapi musim kompetisi…
Stefano Cugurra, atau yang dikenal sebagai Coach Teco memberikan pesan kepada Rahmat Arjuna yang tidak…