Marc Marquez Akui Dalam Momen Terburuk Dalam Kariernya

Tio Prasetyon Utomo

June 25, 2023 · 2 min read

Marc Marquez Akui Dalam Momen Terburuk Dalam Kariernya
MotoGP | June 25, 2023
Marc Marquez Akui Dalam Momen Terburuk Dalam Kariernya

MSPORTS – Juara dunia delapan kali Marc Marquez mengakui dirinya mengalami masa-masa terburuk dalam kariernya, usai hanya mampu finis di posisi ke-17 pada sesi sprint MotoGP Belanda, Sabtu (24/6).

Di samping mengalami cedera parah pada 2020 lalu, pembalap Honda tersebut berada dalam masa-masa sulit setelah gagal finis balapan pada tujuh balapan terakhir.

Pembalap asal Spanyol ini gagal finis di balapan pembuka di Portugal. Lalu absen karena cedera saat di Argentina, Amerika Serikat, dan Spanyol. Pada GP Prancis dan Italia, ia juga gagal menemukan garis akhir.

Sebelumnya pada GP Jerman, ia crash saat sesi warm up, yang membuatnya mengundurkan diri dari balapan.

“Terlepas dari cedera (pada 2020), ini adalah momen terburuk dalam karir balapan saya,” kata Marquez, dikutip dari Motorsport.com.

“Tapi kekalahan adalah pilihan yang mudah. Dan saya tidak akan pernah memilih cara yang mudah.

“Saat ini saya balapan untuk diri saya sendiri; untuk teknisi saya. Menjadi setengah detik lebih lambat, masalahnya sama.”

Terakhir pada GP Belanda ini, Marquez kembali crash pada sesi latihan kedua. Lalu saat Q1, ia menabrak Enea Bastianini dari belakang. Ditambah lagi, setelah start dari posisi ke-17, ia gagal naik satu posisi pun saat finis.

Situasi ini membuat masa depannya bersama Honda diragukan, dengan kontrak yang akan berakhir pada akhir 2024. Namun ia menegaskan ingin terus balapan sebelum jeda musim panas, meski mengakui masih sakit pasca cedera di Sachsenring.

“Saya balapan karena saya akan ada (libur) satu setengah bulan,” lanjut Marquez.

“Dan dengan perasaan Sachsenring, dua bulan tanpa mengendarai motor, percayalah ini bukan yang terbaik untuk seorang pembalap.”