Marc Marquez Korbankan MotoGP Australia Demi Musim Depan

Tio Prasetyon Utomo

October 15, 2022 · 3 min read

Marc Marquez Korbankan MotoGP Australia Demi Musim Depan
MotoGP | October 15, 2022
Marc Marquez Korbankan MotoGP Australia demi Musim Depan

MSPORTS – Pembalap Honda, Marc Marquez, rela mengorbankan balapannya di MotoGP Australia, 14-16 Oktober di Sirkuit Phillip Island, untuk membantu timnya mengembangkan motor untuk musim depan.

Juara dunia enam kali ini kembali dalam balapan keempatnya pasca operasi lengan yang membuatnya absen sejak MotoGP Italia lalu.

Dengan kondisi yang semakin membaik, ia fokus dengan pengembangan motor untuk musim 2023.

“Tentu saja, Anda sedikit berkorban,” kata Marquez, ketika ditanya apakah dirinya akan mengorbankan balapannya demi mencoba komponen baru.

“Contohnya, siang ini ketika saya ke lintasan dengan ban depan hard itu karena pagi ini saya langsung memulainya dengan ban depan medium karena saya tahu ini ban terbaik untuk mencoba aerodinamika, karena jika Anda mencoba ban soft, itu terlalu lembut.”

“Tapi kemudian dengan banyaknya ban (yang kami miliki untuk akhir pekan), untuk alasan itu kami mencoba ban depan hard dan tentu saja berdampak sedikit pada motor.”

“Tapi saat ini kami berada di titik di mana kami tidak mencari hasil terbaik di akhir pekan.”

“Tentu saja, saya akan balapan 100 persen besok dan Minggu, tapi kami perlu memahami juga untuk masa depan dan saya mendorong Honda untuk mencoba banyak hal. Jadi, ketika saya menerimanya, saya harus mencobanya.”

Meski Sirkuit Phillip Island memiliki arah berlawanan jarum jam, yang tidak membuat lengannya bekerja dengan berat, Marquez sebenarnya diharapkan akan tampil baik di balapan ini.

Namun ia terpaksa mengorbankan balapan ini dengan menggunakan dua pengaturan motor berbeda. Ia menggunakan pengaturan motor yang digunakan di Thailand dan pengaturan baru pada FP1 dan FP2, untuk menilai mana yang lebih baik.

Fairing baru memiliki rasa yang berbeda di motor,” kata Marquez.

“Tidak lebih baik saat tikungan, karena saya ketika saya mencoba yang lain, tapi terlihat tidak terlalu memakan fisik di sirkuit ini.”

“Jadi untuk saya, ini membantu. Tapi dengan aerodinamika sekarang ini saya bisa cepat. Di FP1 saya menghasilkan lap terbaik dengan yang sekarang. Di FP2, saya lebih menggunakan yang baru.”

“Jadi, dengan keduanya di sini ada beberapa sisi positif dan negatif. Itu benar bahwa di sini saya akan terus menggunakan yang baru karena lebih baik dengan kondisi fisik saya.”

“Tapi tes sebenarnya akan ada di Malaysia, karena di sini Anda tidak memiliki titik pengereman panjang, semuanya mengalir. Jadi, tes krusial akan ada di Malaysia.”

Tidak ada data