Massimiliano Allegri Cetak Sejarah! Raih Lebih Dari 1000 Poin Di Serie A

Massimiliano Allegri mengukir sejarah dengan menjadi pelatih pertama yang meraih 1000 poin Serie A dalam kariernya, menyusul kemenangan 3-2 Juventus atas Frosinone, Minggu (25/2) malam WIB.

Meski sempat unggul lebih dulu, Juve harus mengakui keunggulan 1-2 Frosinone ketika Walid Cheddira dan Marco Brescianini mencetak gol untuk tim tamu. Namun, Dusan Vlahovic sukses mencetak gol keduanya di laga ini untuk memaksa babak pertama berakhir dengan skor 2-2.

Gol kemenangan Juve akhirnya tiba di detik-detik terakhir pertandingan. Dari skema sepak pojok, Daniele Rugani mampu memanfaatkan sudut sempit untuk mengamankan tiga poin bagi timnya di Allianz Stadium

Berdasarkan Opta, Allegri adalah pelatih pertama dalam sejarah Serie A (sejak 1929/30) yang mampu mencapai tonggak sejarah lebih dari 1000 poin – lewat 301 kemenangan, 99 kali seri dan 96 kekalahan.

Dalam 496 pertandingan di Serie A, Allegri mencatatkan rata-rata 2,02 poin per pertandingan selama karier manajerialnya di Cagliari, AC Milan dan Juventus.

Ahli taktik asal Italia tersebut sukses memenangkan enam trofi Serie A, lima di antaranya berturut-turut di Juve dari 2014/15 hingga 2018/19, sementara gelar Scudetto pertamanya ia raih bersama Milan pada 2010/11.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Amad Diallo Bersinar, Bawa Manchester United ke Jalur Kemenangan

Nama Amad Diallo kembali menjadi sorotan setelah penampilan gemilangnya membawa Manchester United meraih kemenangan 2-0…

2 jam ago

Thierry Henry: Xavi-lah yang Meletakkan Dasar Kesuksesan Barcelona Saat Ini

Barcelona sedang berada di puncak performa mereka musim ini di bawah asuhan pelatih baru, Hansi…

3 jam ago

Paul Scholes Sarankan Ruud Van Nistelrooy Cabut Dari Manchester United & Jadi Manajer Di Klub Lain

Masa depan Ruud van Nistelrooy sebagai manajer interim Manchester United menjadi perbincangan hangat di kalangan…

3 jam ago

Kevin Diks Resmi Jadi WNI, Segera Perkuat Timnas Indonesia!

Bek FC Copenhagen, Kevin Diks, resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) setelah menjalani proses naturalisasi.…

3 jam ago

Krisis Di Santiago Bernabeu? Legenda Arsenal Yakin Real Madrid Akan Bangkit

Kekalahan telak dari Barcelona dan AC Milan telah mengguncang Real Madrid. Los Blancos yang biasanya…

3 jam ago

Piala AFF Futsal 2024 – Cukur Thailand, Timnas Indonesia Tembus ke Final

Timnas Futsal Indonesia meraih kemenangan 5-1 atas Thailand pada semifinal Piala AFF Futsal 2024 di…

8 jam ago