Mauricio Pochettino Yakin Chelsea Masih Bisa Sukses Musim Ini

Tio Prasetyon Utomo

February 28, 2024 ยท 2 min read

Mauricio Pochettino Yakin Chelsea Masih Bisa Sukses Musim Ini
Football | February 28, 2024
Piala FA menjadi peluang terbaik The Blues untuk meraih trofi di musim ini.

Manager Chelsea Mauricio Pochettino menjelaskan mengapa dia tetap percaya pada kesuksesan tim asuhannya saat ini, namun menegaskan bahwa mereka perlu mengevaluasi kemajuan secara adil dan jujur, sambil menjaga ekspektasi tetap realistis.

Chelsea berupaya mengejar kesuksesan di musim 2023/24, saat menjamu Leeds United di putaran kelima Piala FA di Stamford Bridge, Kamis (29/2) dini hari WIB.

Menyusul kekalahan menyakitkan di final Piala Carabao, maka kompetisi ini menjadi peluang terbaik The Blues untuk meraih trofi di musim ini.

Kedua hal itu jelas merupakan salah satu target Pochettino musim ini, meskipun ia percaya bahwa penting untuk terus melihat situasi secara realistis dan mengevaluasi kembali tujuan untuk memastikan fokus pada target yang dapat dicapai.

“Tentu saja kami ingin memenangkan Piala Carabao, seperti kami ingin memenangkan Piala FA, kami ingin memenangkan Liga Premier, kami ingin memenangkan setiap kompetisi,” katanya dikutip dari laman resmi kkub. 

“Itu selalu menjadi tujuan di awal musim, tapi sekarang kenyataannya adalah melihat apakah kami bisa lolos bermain di Eropa musim depan. Ini akan sulit, karena keadaan dan kenyataan,”

“Tanggung jawab kami adalah selalu memenuhi ekspektasi, namun masalahnya adalah ketika ekspektasi dan kenyataan tidak sesuai. Ketika mereka dekat, itu mudah,”

“Kami bekerja keras agar orang-orang memercayai kami, namun kami harus bersabar, karena kami membangun dengan cara yang berbeda untuk meraih kesuksesan dan ini adalah soal waktu,”

Di tengah kabar miring, Pochettino menegaskan bahwa dia tetap percaya diri tentang masa depan The Blues dan menjelaskan mengapa dia begitu percaya pada proyek yang sedang dia kembangkan di Stamford Bridge.

“Saya punya orang-orang baik di samping saya – staf pelatih saya, staf klub. Setelah delapan bulan kami telah membangun ikatan yang sangat baik antara kami dan para pemain sangat percaya dengan cara kami bekerja,”

“Butuh waktu, kami harus jujur, tapi kini kami melihat kepuasan para pemain untuk mengatakan ini adalah cara baru. Sekarang masalahnya adalah kami memerlukan waktu untuk memenangkan pertandingan,”

“Para pemain ini punya kualitas dan kapasitas untuk bermain dan mengatasi tekanan ini, tapi Anda perlu membangun tim. Seiring berjalannya waktu, kami pasti akan berhasil, meski hari ini menyakitkan, karena kami sangat berani,”