MGOALINDO – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali, mengunjungi pelatihan tim nasional (pelatnas) tim esports Indonesia di Jeep Station Indonesia, Bogor, pada Senin (7/3/22).
Dalam kunjungannya ini, Menpora didampingi oleh Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Kemenpora, Chandra Bakti, dan disambut langsung oleh Ketua Harian Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI), KomJen Pol. Drs. Bmbang Sunarwibowo, serta jajaran pengurus dan pelatih.
Esports menjadi cabor pelatnas Sea Games 2021 pertama yang dikunjungi oleh Menpora. Oleh karenanya, ia pun berharap cabor tersebut memberikan hasil maksimal dalam ajang di Vietnam, Mei mendatang.
“Jadi, saya belum berkunjung ke cabang olahraga lain yang sekarang sedang pelatnas. Kunjungan pertama saya ke pelatnas esports. Mudah-mudahan itu akan terjawab dengan prestasi. Semangat terus untuk Indonesia yang makin maju,” ucap Menpora seperti dikutip dari situs resmi Kemenpora.
Di pelatnas ini sendiri, terdapat 128 atlet yang tengah diseleksi untuk menjadi skuad akhir. Meski memang tidak semuanya, namun Menpora menegaskan bahwa mereka merupakan orang-orang terpilih dan bagi yang masuk skuad bisa memberikan prestasi.
“Bayangkan, dari sekian banyak atlets esports yang ada di Indonesia, hanya ada 128 yang terundang ke tempat pelatnas ini. Berarti kalian orang-orang terpilih dan orang-orang hebat. Bagaimana 270 juta rakyat Indonesia menjadi bangga? Kalian harus berprestasi. Kembali ke Tanah Air bawa medali,” lanjutnya.
Demi mencapai target tersebut, Menpora pun menegaskan bahwa baik PBESI maupun pemerintah akan memberikan dukungan terbaik.
“PBESI sudah menyiapkan fasilitas yang lengkap. Harus kalian balas dengan prestasi di training camp, di tempat yang bagus, nutrisi yang bagus, ada pelatih asing. Masa pulang-pulang medalinya sedikit,” ujar Menpora.
“Kemenpora akan selalu memberikan dukungan kepada pengurus esports Indonesia dan perkembangan cabang olahraga esports di Tanah Air. Kita men-support terus. Pastikanlah prestasi demi prestasi bisa ditunjukkan, maka tentu dukungannya akan makin bertambah,” pungkas Menpora.
Kapten Timnas Indonesia Jay Idzes kembali bermain penuh saat Venezia kalah tipis 0-1 dari Lecce 0-1, dalam…
Gelandang Juventus Teun Koopmeiners mengaku terkejut saat ditunjuk sebagai Thiago Motta menjadi False 9, ketika…
AC Milan dikabarkan bakal kehilangan kapten mereka Davide Calabria dengan status bebas transfer di akhir…
Gelandang veteran, Jorginho, dipastikan akan bertahan di Arsenal hingga akhir musim ini. Keputusan ini diambil…
Al-Nassr, yang diperkuat Cristiano Ronaldo, sukses membawa pulang tiga poin ketika bertandang ke markas Al-Ghafara…
Legenda Manchester United, Ruud van Nistelrooy, kembali menjadi buruan klub-klub top Eropa. Setelah pengalaman singkat…